Ahad 19 Sep 2021 12:03 WIB

El Zuhra dan DD Tekno Donasi Baju Baru ke Pesantren

Dompet Dhuafa melalui DD Tekno memuliakan yatim piatu dengan memberi pakaian El Zuhra

 PT Duta Danadyaksa Teknologi (DD Tekno) yang berkolaborasi dengan ‘El Zatta melahirkan produk fashion muslim society yang bernama Elzuhra’, bersamaan dengan launching perdana El Zuhra ini sekaligus menyalurkan santunan kepada anak yatim-piatu di tiga pondok pesantren.
Foto: Dompet Dhuafa
PT Duta Danadyaksa Teknologi (DD Tekno) yang berkolaborasi dengan ‘El Zatta melahirkan produk fashion muslim society yang bernama Elzuhra’, bersamaan dengan launching perdana El Zuhra ini sekaligus menyalurkan santunan kepada anak yatim-piatu di tiga pondok pesantren.

REPUBLIKA.CO.ID, CILEGON -- Bagi sebagian orang, membeli baju baru merupan hal biasa, bahkan mungkin menjadi sebuah rutinitas bulanan. Akan tetapi bagi sebagian yang lain, membeli baju baru tidaklah mudah seperti anak yatim piatu, santri dhuafa, dan anak jalanan.

Hal ini membuat PT Duta Danadyaksa Teknologi (DD Tekno) yang berkolaborasi dengan ‘El Zatta melahirkan produk fashion muslim society yang bernama Elzuhra’, bersamaan dengan launching perdana El Zuhra ini sekaligus menyalurkan santunan kepada anak yatim-piatu di tiga pondok pesantren secara simbolis pada program fundraising 1.000 pakaian baru untuk Anak yatim piatu di Pondok Pesantren Nurul Falah Haramain yang beralamat Kampung Cinangka, Anyer Cilegon Banten, pada Sabtu (18/9) lalu.

Baca Juga

"Kita mencanangkan baju baru outfit of the day kekinian dengan pemberdayaan ekonomi keumatan yang berprinsip syariah untuk disalurkan kepada anak yatim, ini merupakan hal yang baru. Seperti perintah Allah kita harus memuliakan anak yatim, salah satunya dengan memberikan kebutuhan sandang yaitu baju baru yang OOTD (outfit of the day) tren masa kini, Semoga ini bisa menjadi suatu gerakan Nasional kedepannya," jelas Iskandar Syamsi selaku CEO DD Tekno, dalam siaran persnya.

photo
Dompet Dhuafa melalui DD Tekno mencoba memuliakan yatim piatu dengan memberikan pakaian yang modis kekinian dari El Zuhra - (Dompet Dhuafa)

 

Donasi baju yang diberikan oleh DD Tekno merupakan ikhtiar menjawab tantangan yang terjadi dengan mencoba menghadirkan sebuah solusi dari kenaikan jumlah anak yatim piatu di saat pandemi ini. Dompet Dhuafa melalui DD Tekno mencoba memuliakan yatim piatu dengan memberikan pakaian yang modis kekinian dari El Zuhra, dalam memberikan kepercayaan diri mereka di masyarakat bahwa kami tetap memikirkan dan berkepedulian saat kondisi sosial ekonomi berdampak pandemi Covid-19 saat ini.

"Kita berharap juga El Zuhra ini mampu eksis dikalangan anak muda dan komunitas Muslim di Indonesia maupun dunia. Kedepannya kita akan menyiapkan untuk ekspor dan mengajak memuliakan yatim piatu dengan memberikan outfit of the day yang fashionable untuk shopping sekaligus donasi anak yatim-piatu segera ke store produk El Zuhra itu dapat dilihat pada e-commerce di aplikasi masjed.id," sambung Iskandar.

Bersama dengan kegiatan tersebut, berlangsung juga pelantikan Pengurus IPSI Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang. Tidak hanya itu, para yatim juga mendapatkan santunan dari Lembaga Pelayanan Masyarakat (LPM) Dompet Dhuafa guna mendorong pemenuhan kebutuhan sehari-hari seperti sekolah dan lain-lain.

"Pelantikan kali ini lain dari pada yang lain, selain difasilitasi oleh Pondok Pesantren Nurul Falah pelantikan kali ini juga diselenggarakan santunan kepada anak yatim piatu berupa pakaian dan barang lainnya dari DD Tekno. Terima kasih atas perhatian kepada yatim terutama di Kabupaten Serang, kita ketahui di Kabupaten Serang merupakan mayoritas masyarakat ekonomi menengah kebawah. Semoga kedepannya bisa lebih banyak lagi masyarakat yang terbantu dari program ini," ujar H. Yana Suryana selaku Ketua IPSI Kabupaten Serang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement