Kamis 26 Aug 2021 16:28 WIB

Bali United Targetkan Kemenangan di Laga Perdana Liga 1

Teco ingin mematahkan kutukan bahwa juara bertahan sulit menang di laga perdana.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra dan pemainnya, Ilija Spasojevic, dalam jumpa pers daring, Kamis (26/8), menjelang laga perdana Liga 1 Indonesia vs Persik Kediri.
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra dan pemainnya, Ilija Spasojevic, dalam jumpa pers daring, Kamis (26/8), menjelang laga perdana Liga 1 Indonesia vs Persik Kediri.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Bali United akan bertemu dengan Persik Kediri dalam laga perdana Liga 1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (27/8). Dalam laga ini, Bali United menargetkan kemenangan bagi tim.

Pelatih Bali United, Stefano 'Teco' Cugurra menyebut tim antusias menyambut kembalinya Liga 1 yang telah mati suri selama 1,5 tahun. Ia ingin mematahkan kutukan bahwa juara bertahan sulit menang di laga perdana.

"Mudah-mudahan besok situasinya berbeda, kami lebih siap buat menang, kami punya semangat tinggi di dalam tim. Tapi kami juga harus respect terhadap lawan karena lawan juga punya kualitas. Mudah-mudahan Bali United besok tampil bagus dan bisa menang," kata Teco dalam konferensi pers jelang laga secara daring, Kamis (26/8).

Teco tidak mempermasalahkan sistem seri yang diterapkan dalam kompetisi musim ini. Meski berstatus sebagai tuan rumah, Bali United tidak keberatan bermain di tempat netral.

"Persik juga berada di tempat netral, saya pikir ini buat liga sangat bagus. Nanti di seri selanjutnya, saya harap bisa main seperti di kandang lagi, seperti yang dilakukan di Liga Malaysia," kata Teco.

Untuk itu, Teco meminta suporter untuk tidak datang ke stadion maupun menggelar nobar atau nonton bareng. Dia berharap dengan lancarnya tiga pertandingan awal, kompetisi akan terus berlanjut sampai selesai.

"Mudah-mudahan liga bisa terus berjalan. Itu yang penting bagi pemain dan pelatih dengan apa yang terjadi di Indonesia sekarang," kata Teco.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement