Kamis 26 Aug 2021 00:54 WIB

Liverpool dan Tottenham Bersaing Dapatkan Pemain Sampdoria

Performa Damsgaard di Euro 2020 bersama Denmark menarik perhatian klub elite.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Striker timnas Denmark dan Sampdoria, Mikkel Damsgaard.
Foto: EPA-EFE/Naomi Baker
Striker timnas Denmark dan Sampdoria, Mikkel Damsgaard.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool ingin memanfaatkan sisa waktu di bursa transfer untuk mendatangkan pemain depan Sampdoria, Mikkel Damsgaard. Namun, the Reds harus bersaing dengan Tottenham Hotspur.

Dalam laporan Il Secolo XIX yang dikutip Tribalfootball, Rabu (25/8), pemburu talenta Liverpool sudah menyaksikan aksi Damsgaard saat Sampdoria menghadapi AC Milan di pekan pembuka Serie A Italia, beberapa hari lalu.

Performa Damsgaard di Euro 2020 bersama timnas Denmark menarik hati manajemen Liverpool untuk merekrut pemain berusia 21 tahun tersebut. The Reds tertarik memanfaatkan talenta Damsgaard sebagai sayap kiri.

Damsgaard tampil di lima pertandingan Euro dengan kontribusi dua gol dan satu assist. Ini membuat namanya semakin melesat lantaran membawa tim Dinamit melesat ke semifinal turnamen antarnegara Eropa tersebut.

Laman Transfermarkt membanderol Damsgaard dengan nilai 20 juta euro. Belum jelas berapa besaran nilai yang ditawarkan Liverpool untuk mendatangkan sang pemain.

Kontrak Damsgaard yang masih bertahan hingga 2024 diprediksi membuat Sampdoria tidak akan mau melepasnya dengan harga rendah.

Terlebih lagi, Liverpool harus bersaing dengan Spurs untuk merebut tandatangan Damsgaard. Akan tetapi, Spurs juga tidak mengungkapkan manuver yang dilakukan demi sang pemain.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement