Rabu 25 Aug 2021 15:45 WIB

Dosen UBSI Lolos Seleksi Program Digital Talent Scholarship

Dosen UBSI mengaku antusias ikut program pelatihan Associate Data Scientist: AI

38 dosen Universitas BSI lolos dalam seleksi Digitalent Scholarship Kominfo 2021, dalam tema pelatihan Associate Data Scientist: Artificial Intelligence untuk dosen dan instruktur
Foto: UBSI
38 dosen Universitas BSI lolos dalam seleksi Digitalent Scholarship Kominfo 2021, dalam tema pelatihan Associate Data Scientist: Artificial Intelligence untuk dosen dan instruktur

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Program Thematic Academy (TA) merupakan salah satu akademi dari Digital Talent Scholarship tahun 2021, yang ditujukan spesifik pada sektor industri/kalangan tertentu, dimana silabusnya telah disesuaikan dengan kebutuhan industri.

Pada pelaksanaannya, Kementerian Kominfo melibatkan beberapa pihak terkait, mulai dari akademisi, industri, hingga beberapa komunitas sesuai masing-masing tema. Program Thematic Academy memiliki banyak tema pelatihan, salah satunya adalah Associate Data Scientist: Artificial Intelligence untuk dosen dan instruktur.

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sangat mendukung dosen-dosennya, untuk mengikuti kegiatan ini dengan harapan dapat meningkatkan keilmuan dan siap menjadi tenaga pengajar yang kompeten di bidang Data Science.

"Dosen Universitas BSI sangat antusias untuk mengikuti pelatihan Associate Data Scientist: Artificial Intelligence yang diselenggarakan oleh Kementerian Kominfo," tutur Kaprodi Sistem Informasi Universitas BSI Kampus Bogor, Dewi Ayu Nur Wulandari, Selasa (24/8).

Dewi mengatakan, dalam program ini dosen diberikan kesempatan untuk mengikuti pelatihan berbasis kompetensi. Teknis pelatihan untuk dosen dan instruktur, diselenggarakan pada 31 Juli hingga 19 September 2021 secara online melalui http://lms.kominfo.go.id.

“Kompetensi pelatihan tersebut memiliki kurikulum yang disusun berdasarkan standar kompetensi Nasional bidang keahlian Artificial Intelligence Sub-bidang Data Science. Pelatihan ini ditujukan untuk mempersiapkan tenaga pengajar yang kompeten di bidang Data Science,” ujarnya.

Wakil Rektor Bidang Akademik Universtas BSI, Diah Puspitasari mengatakan, pada pelatihan ini Kominfo menghadirkan pengajar yang memiliki kompetensi bidang Data Science. Pembelajaran sangat efektif dengan skema kelas yang ditentukan yaitu setiap 25 peserta dengan 1 pengajar.

“Alhamdulillah, 38 dosen kami lolos dalam seleksi Digitalent Scholarship Kominfo 2021, dalam tema pelatihan Associate Data Scientist: Artificial Intelligence untuk dosen dan instruktur,” pungkas Diah, Selasa (24/8).

Ia berharap, semoga peserta dapat menyelesaikan agenda pelatihan dengan baik dan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dengan kompetensi bidang Data Science yang akan didapatkan dalam kegiatan ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement