Rabu 25 Aug 2021 11:55 WIB

Aplikasi Berbasis Android untuk Pengenalan Jaringan Komputer

Siswa SMK, khususnya,  diharapkan dapat dengan mudah mempelajari jaringan komputer.

Tiga dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) mencoba mengembangkan saplikasi untuk membantu siswa dalam mempelajari klasifikasi dan topologi jaringan komputer.
Foto: Dok UNM
Tiga dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) mencoba mengembangkan saplikasi untuk membantu siswa dalam mempelajari klasifikasi dan topologi jaringan komputer.

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh  Muhammad Ifan Rifani Ihsan, Muhammad Rezki, Diah Ayu Ambarsari

Dunia saat ini tengah dilanda pandemi Covid-19. Segala macam kegiatan seperti perkantoran, pendidikan, perdagangan dan lainnya terpaksa dilakukan secara daring. Kala pandemi, memungkinkan semua kegiatan dilakukan secara daring menggunakan fasilitas internet.

Internet sendiri dapat diakses menggunakan berbagai macam perangkat seperti personal komputer, smartphone, tablet dan laptop. Akses internet dapat diperoleh dari berbagai macam penyedia layanan jaringan yang kita kenal yaitu Telkomsel, Indosat, XL  dan lain sebagainya. Pengguna hanya perlu mengkatifkan jaringan internet pada perangkatnya lalu membeli paket yang disediakan, kemudian  sudah dapat berselancar di dunia maya.

Khusus untuk perangkat seperti komputer atau laptop, pengguna juga dapat menggunakan internet melalui jaringan kabel. Jaringan kabel yang dapat mengoneksikan komputer ke internet ini diklasifikasikan menjadi beberapa jenis berdasarkan seberapa jauh jaungkuan kabel tersebut.

Suatu jenis jaringan (networking) yang banyak dikenal dan digunakan oleh masyarakat awam adalah Local Area Network (LAN). LAN biasanya digunakan untuk koneksi beberapa perangkat dalam satu tempat, seperti kantor dan sekolah. Selain LAN, terapat beberapa jenis koneksi area lainnya, seperti Personal Area Network, Metropolitan Area Network dan Wide Area Network.

Beberapa nama tersebut dibuat berdasarkan seberapa besar jangkauan yang dapat mereka cakupi. Selain klasifikasi jangkauan, ada pula yang disebut Topologi. Topologi sederhananya adalah suatu cara menghubungkan perangkat telekomunikasi (komputer) yang satu dengan yang lainnya hingga membentuk suatu jaringan.

Topologi juga memiliki beberapa jenis, berdasarkan cara pembangunannya. Seperti Topologi bus, ring, mesh, star, extended star dan hirarki. Klasifikasi jangkauan dan topologi merupakan pelajaran dasar yang biasa diberikan kepada siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Karena banyaknya jenis klasifikasi dan topologi jaringan yang harus dipelajari siswa, hal ini menjadi cukup menyulitkan untuk dipelajari.

Selain itu, untuk mempelajari pembuatan topologi juga harus dilakukan secara nyata atau praktik yang memerlukan beberapa peralatan yang jarang dimiliki siswa secara mandiri. Seperti, climping tool, lan tester, kabel utp, headconnector rg45 dan lain sebagainya.

Berdasarkan kendala tersebut dan untuk membantu generasi muda dalam mempelajari jaringan internet,  maka tiga dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang terdiri dari Muhammad Rezki, Muhammad Ifan Rifani dan Diah Ayu Ambarsari  mencoba mengembangkan suatu aplikasi untuk membantu siswa dalam mempelajari klasifikasi dan topologi jaringan komputer. 

Aplikasi ini  dibuat untuk perangkat smartphone. Tujuannya agar lebih memudahkan siswa dalam mengoperasikannya. Di dalam aplikasi yang dikembangkan menggunakan Software Construct 2 ini, menyediakan penjelasan mengenai berbagai jenis klasifikasi dan topologi jaringan dengan tampilan yang dapat menarik perhatian siswa sehingga memudahkan mereka dalam memahaminya.

Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan simulasi interaktif untuk membuat sebuah kabel LAN. Fitur simulasi ini diharapkan dapat menggantikan perangkat-perangkat yang tidak dimiliki oleh siswa dalam proses pembuatan kabel LAN. 

Dengan memanfaatkan simulasi ini, diharapkan generasi muda dan siswa SMK khususnya, dapat dengan mudah mempelajari jaringan komputer dalam membuat kabel LAN.  Sehingga,  ketika dalam praktik nyatanya, nanti sudah dapat lebih memahami proses pembuatannya.

Hasil pengembangan aplikasi ini, dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) sebagai peneliti berharap, dapat membantu siswa jurusan TKJ dalam memahami apa itu klasifikasi dan topologi jaringan komputer. Selain itu, mereka juga menyediakan fitur simulasi membuat kabel LAN untuk membantu siswa agar tidak selalu bergantung pada perangkat yang hanya dimiliki oleh sekolah, mereka dapat memanfaatkan fitur simulasi ini hanya dengan menggunakan perangkat smartphone masing-masing.

*)Penulis adalah dosen Universitas Nusa Mandiri, Prodi Sains Data, Informatika dan Sistem Informasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement