Jumat 20 Aug 2021 22:01 WIB

Pembunuhan Ibu-Anak di Subang, Ini Pengakuan Suami Korban

Suami temukan korban pembunuhan di Subang usai pulang dari istri mudanya.

Ilustrasi Garis Polisi
Foto: Republika/Kurnia Fakhrini
Ilustrasi Garis Polisi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Erdi A Chaniago, mengatakan suami dari korban pembunuhan di Subang, Jawa Barat, menemukan jenazah istri dan anaknya setelah pulang dari rumah istri mudanya.

"Menurut keterangan saudara Y (suami korban) bahwa pada malam hari saudara Y berada di istri mudanya," kata Erdi di Bandung, Jawa Barat, Jumat (20/8).

Baca Juga

Berdasarkan pengakuan Y, menurut Erdi rumah korban pada saat itu dalam kondisi berantakan. Adapun Y datang ke rumah korban yang berada di kawasan Jalancagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, itu sekitar pukul 07.00 WIB, Rabu (18/8). "Di dalam bak terdapat baju pakaian dan sampah disertai darah berceceran. Karena melihat hal tersebut, karena panik lalu melapor ke Polsek Jalancagak," kata Erdi.

Sementara itu, Kapolres Subang AKBP Sumarni mengatakan kedua korban yakni TH (55) dan AM (23) diduga tewas dalam waktu yang tidak bersamaan. Sang ibu yang berinisial TH, menurutnya tewas sekitar lima jam sebelum ditemukan, sedangkan anaknya AM tewas sekitar pukul 05.00 WIB.

 

"Sudah kita amankan (barang bukti) alat cucian kayu itu, kemudian di sana ada pisau juga, itu ditemukan di TKP, termasuk karpet yang ada bercak darahnya, dan pakaiannya, sidik jari, dan jejak kaki di TKP," kata Sumarni.

Dengan sejumlah bukti yang ditemukan di lokasi kejadian, Sumarni mengatakan saat ini pihak Satreskrim Polres Subang terus berupaya untuk mengungkap pelaku pembunuhan tersebut. "Kita masih memperdalam, Insyallah sudah ada titik terangnya, jadi kami mohon waktu untuk bisa mengungkap pelaku pembunuhan ini," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement