Sabtu 31 Jul 2021 17:45 WIB

Caicedo Terus Tunggu Pinangan Inter Milan

Caciedo merupakan salah satu pemain yang didatangkan Inzaghi saat di Lazio

Rep: reja irfa widodo/ Red: Muhammad Akbar
Penyerang Lazio, Felipe Caicedo.
Foto: EPA-EFE/ABBONDANZA SCURO LEZZI
Penyerang Lazio, Felipe Caicedo.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Inter Milan dikabarkan tengah mencari striker anyar pada jendela transfer musim panas kali ini.

Kehadiran penyerang anyar nantinya diharapkan bisa menjadi pemain pelapis dari Romelu Lukaku sebagai ujung tombak serangan I Nerazzurri pada musim depan.

Nama penyerang tengah Lazio, Felipe Caicedo, menjadi salah satu opsi yang muncul buat La Beneamata. Selain gaya permainan yang dinilai memiliki kemiripan dengan Lukaku, Caciedo juga memiliki hubungan yang cukup baik dengan pelatih La Beneamata, Simone Inzaghi.

Caciedo merupakan salah satu pemain yang didatangkan Inzaghi saat masih menukangi Lazio, tepatnya pada 2017. Kendati bukan sebagai pilihan utama saat bekerjasama dengan Inzaghi di Lazio dalam empat musim terakhir, Caciedo tetap mampu mengemas 139 laga dan menyumbang 39 gol di semua ajang.

Peran ini pula yang diharapkan bisa dihadirkan Caciedo di lini depan I Nerazzurri pada musim depan. striker berusia 32 tahun itu ternyata juga menyambut baik kesempatan untuk hijrah ke La Beneamata pada musim depan, dan kembali bekerjasama dengan Inzaghi.

Keinginan stiker asal Ekuador ini pun diungkapkan oleh agennya, Matteo Materazzi. Saat ini, Caicedo masih menunggu tawaran dari La Beneamata.

''Felipe akan sangat senang bergabung dengan Inter Milan. Saat ini, belum ada kontak apapun. Namun, kami masih menunggu tawaran tersebut,'' tutur Materazzi seperti dikutip L'Interista, Sabtu (31/7).

Di sisi lain, kelanjutan kiprah Caicedo di Stadion Olimpico pada musim depan terancam seiring dengan kehadiran pelatih Maurizio Sarri. Mantan striker Manchester City itu kabarnya tidak masuk dalam skema permainan yang bakal diusung Sarri di Lazio pada musim depan.

Alhasil, Lazio pun siap melepas Caicedo pada jendela transfer musim panas kali ini. Terlebih, kontrak Caicedo bersama klub asal Ibukota Italia itu tinggal tersisa satu tahun, Lazio tentu berharap bisa melepas Caicedo pada jendela transfer musim panas kali ini dengan mendapatkan dana segar dari nilai transfer, ketimbang melihat kepergian Caicedo dengan status free transfer pada akhir musim depan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement