Jumat 30 Jul 2021 06:40 WIB

West Ham Siap Tampung Bek Tengah Chelsea Ini

Namun Chelsea lebih tertarik mengirimkan sang bek ke Sevilla.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Bek Chelsea Kurt Zouma.
Foto: AP/Mike Hewitt/Pool Getty
Bek Chelsea Kurt Zouma.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON - West Ham United berupaya meningkatkan kualitas skuadnya. Maklum, musim depan, the Hammers bakal tampil di Eropa.

Sejumlah nama mulai dikaitkan dengan pemilik London Stadium. Salah satunya Kurt Zouma.

"West Ham sedang berdiskusi dengan Chelsea membahas kepindahan Zouma," demikian laporan yang dikutip dari Sportsmole, Jumat (30/7).

Kontrak bek tengah asal Prancis itu, di Stamford Bridge, hingga Juni 2023. Masih dua tahun lagi.

Namun Zouma bukan lagi pilihan utama the Blues. Semenjak kedatangan pelatih Thomas Tuchel, yang bersangkutan lebih akrab dengan bangku cadangan.

Oleh karenanya, kubu London Biru tak keberatan melepas jebolan akademi Saint-Etienne ini. Hanya saja, juara bertahan Liga Champions lebih tertarik mengirimkan sang bek ke Sevilla.

Chelsea dalam misi mengejar palang pintu Los Nervionenses, Jules Kounde. Zouma bakal dijadikan alat tukar.

Nampaknya West Ham belum menyerah. The Irons menyiapkan 20 juta pounds untuk membawa bek tengah tim nasional Prancis itu ke London Stadium.

Crystal Palace juga dikaitkan dengan Zouma. Namun the Eagles baru saja memiliki dua palang pintu anyar, yakni Marc Guechi dan Joachim Andersen.

Sudah lima musim Zouma berkostum Chelsea. Dalam rentang waktu tersebut, ia tampil dalam 150 laga di berbagai ajang.

Musim lalu, Zouma sempat menjadi pemain utama the Blues di era Frank Lampad. Semuanya berubah, semenjak Lampard digantikan oleh Tuchel.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement