Jumat 16 Jul 2021 21:15 WIB

Nedved Tegaskan Ronaldo Tak Hengkang Musim Panas Ini

Nedved menegaskan klub masih merencanakan masa depan Ronaldo

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
Pavel Nedved
Foto: EPA/LAURENT GILLIERON
Pavel Nedved

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN--Wakil Direktur Juventus Pavel Nedved menegaskan Cristiano Ronaldo tak akan pergi pada musim panas ini.

Ronaldo yang kini sedang berlibur pasca memperkuat Portugal di Piala Eropa 2020 dikaitkan dengan kabar pintu keluar dari Turin.

Kabar tersebut tak lepas dari penampilan buruk Juventus di bawah kendali Andrea Pirlo pada musim 2021/2022.

Juventus kehilangan gelar Serie A dan tersingkir di babak 16 besar Liga Champions dari Porto. Isu tersebut beriringan dengan kontrak dia yang menyisakan 12 bulan terakhir.

Namun Nedved menegaskan klub masih merencanakan masa depan Ronaldo bersama Nyonya Tua.

"Cristiano sedang berlibur. Kami tidak memiliki sinyal dari rombongannya bahwa dia ingin pergi. Kami menunggunya dan dia akan kembali sekitar 25 tahun. Juli sesuai jadwal,” katanya dilansir dari Sportsmole, Jumat (16/7).

Pemain 36 tahun tersebut meraih sepatu emas di Piala Eropa 2020 dengan lima gol dan satu assist dari empat pertandingan bersama Portugal. Ia juga mengumpulkan 29 gol dalam 33 pertandigan Serie A musim lalu.

Isu kembalinya Ronaldo ke Manchester United juga mencuat. Tetapi Setan Merah justru mendatangkan Jadon Sancho. Selain itu, Ronaldo juga dikaitkan dengan kembalinya ke Real Madrid. Tetapi isu tersebut tak sesanter dia kembali ke Old Trafford.

Ronaldo datang ke Juventus dari Real Madrid pada 2018. Ia mencatatkan 101 gol dalam 133 pertandingan bersama Juventus. Dua gelar Serie A, satu Copa Italia, dua Piala Super Copa Italia ia persembahkan untuk Bianconeri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement