Senin 05 Jul 2021 19:01 WIB

Latih Palace, Vieira Incar Mantan Asisten Pelatih Wales

Osian Roberts masih terikat kontrak dengan federasi sepak bola Maroko.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Osian Roberts jadi incaran Patrick Vieira untuk jadi asistennya di Crystal Palace.
Foto: EPA/GEOFF CADDICK
Osian Roberts jadi incaran Patrick Vieira untuk jadi asistennya di Crystal Palace.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pelatih anyar Crystal Palace, Patrick Vieira, dikabarkan bakal menunjuk Osian Roberts sebagai asistennya. Roberts merupakan mantan asisten pelatih timnas Wales, yang kini tengah menjabat sebagai Direktur Teknik Federasi Sepak Bola Maroko (FRMF). Vieira, yang diketahui mendapatkan lisensi kepelatihan lewat Federasi Sepak Bola Wales (FAW) itu, berniat bekerja sama dengan Roberts. 

"Pelatih asal Prancis itu merupakan pengagum Roberts, yang sebelumnya pernah bekerjasama dengan Chris Coleman dan Ryan Giggs di timnas Wales," tulis laporan The Sun, seperti dilansir Wales Online, Senin (5/7). 

Baca Juga

Saat ini, Roberts diketahui masih terikat kontrak dengan FRMF. Namun, ia siap meninggalkan posisinya di Maroko dan mengambil kesempatan untuk berkiprah di Liga Primer Inggris bersama Vieira di Crystal Palace. 

Sebelumnya, manajemen the Eagles secara resmi menunjuk Vieira sebagai pelatih tim utama klub asal London tersebut dengan durasi kontrak selama tiga tahun. Vieira akan menggantikan Roy Hodgson, yang memutuskan mundur pada akhir musim lalu setelah empat tahun menukangi Palace. 

Eks pelatih Nice dan New York City FC itu diharapkan bisa membawa Palace bersaing di papan tengah Liga Primer Inggris musim depan. Kabarnya, demi mendukung visi Vieira untuk memperkuat skuad The Eagles via perekrutan pemain anyar, manajemen klub telah menyiapkan dana transfer sebesar 50 juta poundsterling. 

Vieira pun akan mengawali langkahnya sebagai pelatih anyar The Eagles dengan menunjuk Roberts sebagai orang nomor dua di tim pelatih Cyrstal Palace. Kendati cenderung tidak dikenal saat masih merumput sebagai pesepak bola profesional, Roberts justru disebut-sebut sebagai salah sosok paling berpengaruh di sepak bola Wales, terutama dalam laju perkembangan timnas mereka.

Kiprahnya bersama timnas Wales diawali pada 1996, saat ditunjuk sebagai Direktur Teknik FAW. Selain itu, Roberts juga dipercaya menukangi tim junior Wales U-16 hingga U-18. Akhirnya pada 2015, pelatih asal Wales itu mulai dipercaya menjadi asisten pelatih timnas senior Wales, bergabung bersama Chris Coleman. 

Keberhasilan The Dragons, julukan timnas Wales, melangkah hingga ke babak semifinal Euro 2016 dianggap tidak terlepas dari masukan dan peran Roberts sebagai asisten pelatih Coleman. Saat Coleman meninggalkan timnas Wales pada 2017, Roberts digadang-gadang bakal dipromosikan menjadi pelatih kepala. Namun pada 2018, FAW malah menunjuk Ryan Giggs sebagai pengganti Coleman. Sempat setahun menjadi asisten pelatih Giggs, Roberts akhirnya memilih mundur dan menerima pinangan menduduki jabatan sebagai Direktur Teknik FRMF. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement