Selasa 22 Jun 2021 19:02 WIB

Babak Baru Milan Sepeninggal Donnarumma dan Calhanoglu

Donnarumma dan Calhanoglu tak lagi memperkuat AC Milan musim depan.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Para pemain AC Milan (ilustrasi).
Foto: EPA/ALESSANDRO DI MARCO
Para pemain AC Milan (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- AC Milan harus membangun kekuatan baru di bawah kepemimpinan pelatih Stefano Pioli. Sebab, musim depan Rossoneri akan kembali ke kompetisi elite Benua Biru, Liga Champions, sementara pada saat yang sama ditinggalkan dua pemain kuncinya. Dua pilar andalan mereka kiper Gianluigi Donnarumma, dan gelandang serang Hakan Calhanoglu dipastikan tak lagi membela Milan musim depan.

Musim lalu, kedatangan Zlatan Ibrahimovic pada Januari 2020 memicu kebangkitan. Milan menjadi salah satu tim dengan performa terbaik di paruh kedua Serie A Italia 2019/2020. Penampilan tersebut berlanjut hingga separuh awal musim 2020/2021.

Baca Juga

Milan yang berstatus juara paruh musim kemudian limbung, tapi masih bisa mengakhiri musim di urutan kedua dibawah rival sekota Inter Milan yang merengkuh scudetto. Sekarang, ada banyak alasan bagi para penggemar Milan untuk bersemangat mendukung perbaikan klub oleh manajemen, dan dikomandoi Paolo Maldini.

Hanya, seperti dilansir Marca, Selasa (22/6), Milan dihadapkan pada situasi cukup sulit setelah kehilangan Donnarumma dan Calhanoglu. Nama pertama dilaporkan merapat ke klub kaya Ligue 1 Prancis Paris Saint-Germain. Sedangkan, Calhanoglu menyulut bara api di pendukung Milan dengan menyetujui bergabung dengan Inter.

Kedua pemain memilih meninggalkan Milan lantaran gagal menemui kata sepakat dengan manajemen klub. Manajemen enggan mengabulkan kenaikan gaji yang mereka inginkan.

Milan sudah mendatangkan Mike Maignan dari Lille untuk menggantikan posisi Donnarumma. Tugas Maldini saat ini adalah mencari pengganti sepadan atau lebih baik lagi dari Calhanoglu. Ini agar Milan tidak menjadi bulan-bulanan di Liga Champions.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement