Jumat 18 Jun 2021 11:55 WIB

Jauh Tinggalkan Ronaldo dan Dekati Rekor Pele, Neymar Bangga

Berkali-kali ia mengacak-acak pertahanan kubu tamu.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Foto jersey Brasil Neymar Jr.
Foto: EPA-EFE/Fernando Bizerra Jr
Foto jersey Brasil Neymar Jr.

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANIERO -- Neymar da Silva jr tampil gemilang saat membela Brasil menghadapi Peru pada partai kedua Grup A Copa Amerika 2021. Tim Samba unggul 4-0 atas La Blanquirroja di Stadion Nilton Santos, Rio de Janiero, Jumat (18/6) pagi WIB.

Neymar mencetak satu gol dalam laga ini. Ia menjadi kreator gol Alex Sandro dan Everton Ribeiro.

Berkali-kali ia mengacak-acak pertahanan kubu tamu. Dua tendangan bebasnya cukup membuat kiper lawan, Pedro Gallese, keteteran.

Kini jumlah gol Neymar bersama Selecao mencapai angka 68. Ia semakin jauh meninggalkan Ronaldo Luis Nazario (62).

Bintang Paris Saint Germain itu mendekati pencapaian Edson Arantes do Nascimento alias Pele. Nama terakhir masih memegang rekor top skorer sepanjang masa timnas Brasil dengan 77 gol.

"Jelas suatu kehormatan besar bagi saya, untuk menjadi bagian dari sejarah tim Brasil," kata Neymar, dikutip dari Reuters.

Ia terharu dan bangga. Ia tak kuasa menahan tangis.

Neymar menerangkan, impian awalnya adalah membela Selecao. Ia tidak membayangkan bisa membuat rekor demi rekor.

"Ini sangat emosional bagi saya, karena saya melalui banyak hal dalam dua tahun terakhir. Hal-hal yang sulit dan rumit," ujar eks Barcelona itu, dikutip dari miamiherald.

Ia tegaskan, rekor yang ia capai hanya pelengkap. Kebahagiaan utamanya adalah membela negaranya di pentas internasional.

Neymar sempat mengalami beberapa cedera. Ia kalah di final Liga Champions 2020 bersama PSG. Ia juga harus berurusan dengan polisi lantaran dituduh melakukan penyerangan seksual. Pada akhirnya, tuduhan itu tidak terbukti kebenaranya.

Kini ia sepenuhnya fokus pada sepak bola. Ia ingin menjadi juara Copa Amerika bersama Brasil. Pada edisi 2019 lalu, Neymar absen lantaran mendekam di ruang perawatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement