Kamis 17 Jun 2021 09:09 WIB

Universitas BSI Lakukan MoU dengan Mabes Polri

Nantinya mahasiswa Universitas BSI mendapatkan kesempatan untuk magang di Mabes Polri

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Mabes Polri (Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia). Perjanjian ini di teken di Gedung Rektorat Universitas BSI, Jalan Kramat Nomor 98, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (15/6).
Foto: istimewa
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Mabes Polri (Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia). Perjanjian ini di teken di Gedung Rektorat Universitas BSI, Jalan Kramat Nomor 98, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (15/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melakukan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan Mabes Polri (Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia). Perjanjian ini di teken di Gedung Rektorat Universitas BSI, Jalan Kramat Nomor 98, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (15/6).

Hadir dari pihak kampus, Rektor Universitas BSI, Dr Mochamad Wahyudi, wakil rektor I, Diah Puspitasari, Wakil Rektor II, Suharyanto, Kepala BPMA, Suparman HL dan Humas, Wina Widiati. Sedangkan dari pihak Mabes Polri yang hadir adalah AKBP Boby Paludin Tambunan, KOMPOL Chandra Mata Rohansyah, IPTU Eko Pranata Lumbantobin, dan IPDA Muhamad Kevin Ramadhan.

Penandatanganan dilakukan  Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia, Inspektur Jendral Drs. Sutrisno Yuni Hermawan yang diwakili oleh Kasubag Jakerma Bagjakdiklat Rojianstra SSDM Polri, AKBP Boby Paludin Tambunan dari pihak Polri. Sedangkan, dari Universitas BSI oleh rektor Universitas BSI Dr Mochamad Wahyudi diwakili oleh wakil rektor II Diah Puspitasari. “Perjanjian ini merupakan perpanjangan kerja sama dari kegiatan yang dilakukan antara kedua belah pihak,” kata Diah dalam keterangan tertulisnya, Kamis (17/6).

Kerja sama ini tentang penyelenggaraan pendidikan, pelatihan, pengkajian, penelitian, pengabdian kepada masyarakat dan pengembangan kelembagaan.“Semoga nanti setiap semesternya bisa dilakukan implementasi dengan mengadakan kegiatan seperti pendidikan, pelatihan, penelitian, pengabdian msyarakat dan pengembangan kelembagaan lainnya” ujarnya.

Diah menyebut, dalam perjanjian kerja sama ini dapat berdampak pada implementasi secara langsung dan berdampak positif untuk kedua belah pihak. “Kedepannya ada pula penawaran untuk calon mahasiswa dari anggota polisi akan mendapatkan beasiswa di Universitas BSI,” ungkapnya.

Menyambut hal itu, Suparman berharap dalam Kesepakatan ini semoga nantinya mahasiswa Universitas BSI mendapatkan kesempatan untuk magang di Mabes Polri.“Kerja sama ini merupakan payung dari segala kegiatan yang terjalin antara Mabes Polri dengan Universitas BSI yang berada di berbagai wilayah,” tandas Kasubag Jakerma Bagjakdiklat Rojianstra SSDM Polri, AKBP Boby Paludin Tambunan.

 

 

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement