Senin 07 Jun 2021 22:10 WIB

Borneo FC Jaga Konsistensi Selama Pemusatan Latihan

Borneo FC Samarinda belum menderita kekalahan saat uji coba.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Logo Borneo FC
Foto: ist
Logo Borneo FC

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Selama melakoni pemusatan latihan alias training camp (TC) di Yogyakarta, Borneo FC Samarinda belum menderita kekalahan saat uji coba. Tren positif ini diharapkan berlanjut saat bersua Persita Tangerang di lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Tiga uji coba sebelumnya, Borneo FC sukses meraih dua kemenangan dan sisanya berkesudahan seri. Belum terkalahkan menjadi motivasi tim berjuluk Pesut Etam memperpanjang hasil positif.

Asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin mengatakan, uji coba nanti bakal menjadi ujian berat. Sebab level lawan yang dihadapi lebih kuat dibanding sebelumnya.

"Bisa dibilang calon lawan (Persita) levelnya sama dengan kami. Bukan tidak mungkin mereka akan mengejar kemenangan dan kami berupaya mengantisipasi," kata Ahmad dalam keterangan pers, Senin (7/6).

Ahmad menyampaikan, timnya beruntung bisa mendapat lawan sepadan. Sebab di laga uji coba nanti, staf pelatih memang sengaja ingin menguji kualitas pertahanan dengan menerima gempuran Persita. "Kami tegaskan tidak memprioritaskan hasil akhir. Melainkan melihat sejauh mana perkembangan pemain secara keseluruhan. Mulai dari bertahan hingga menyerang akan dipantau progresnya," ujarnya.

Sama seperti uji coba sebelumnya, Amir menyebut staf pelatih akan kembali mencoba seluruh kemampuan pemain. Selain itu, rotasi juga dilakukan mengingat agenda selama TC cukup padat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement