Ahad 06 Jun 2021 20:38 WIB

Universitas Nusa Mandiri Gelar Wisuda Ke-30

Wisuda diikuti mahasiswa program S1 dan S2.

Rektor Universitas Nusa Mandiri (UNM)  Dr Dwia Riana memberikan kata sambutan pada acara wisuda ke-30 UNM, Sabtu (5/6). Wisuda berlangsung dua hari, hingga hari Ahad (6/6).
Foto: Dok UNM
Rektor Universitas Nusa Mandiri (UNM) Dr Dwia Riana memberikan kata sambutan pada acara wisuda ke-30 UNM, Sabtu (5/6). Wisuda berlangsung dua hari, hingga hari Ahad (6/6).

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI – STMIK Nusa Mandiri yang telah bertransformasi menjadi Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali menggelar wisuda. Kali ini wisuda dilaksanakan secara offline berlangsung dengan tertib serta mengikuti protokol kesehatan yang ketat, sesuai dengan arahan dari Satgas Covid dan pihak Kepolisian. 

Wisuda tersebut juga dapat dilihat secara live melalui akun youtube.  Wisuda ini digelar di BSI Convention Center, Jalan Raya Kaliabang Nomor 8, Perwira, Bekasi Utara, Bekasi, Jawa Barat, pada  5 dan  6 Juni 2021.

Wisuda ke-30 ini dibuka oleh Rektor UNM, Dr Dwiza Riana yang ditandai dengan kalimat Basmalah dan pemukulan palu. 

“Kia semua dapat berkumpul dalam suasana yang sangat berbahagia dan terjaga dalam protokol kesehatan secara tertib, untuk bersama-sama mengikuti wisuda Universitas Nusa Mandiri yang ke-30,” tutur Dwiza, Sabtu, (5/6).

Dwiza mengatakan, bahwa wisuda ke-30 sempat beberapa kali tertunda, karena situasi dan kondisi pandemi Covid-19. Namun, Sabtu, 5 Juni 2021, UNM dapat menggelar dan mempersembahkan lulusan-lulusan terbaik, berasal dari program studi Ilmu Komputer (S2), Teknik Informatika (S1), Sistem Informasi (S1) pada wisuda ke-30.

“Bertambahnya jumlah lulusan pada wisuda ke-30 ini semakin menambah komunitas Nusa Mandiri yakni Ikatan Alumni Nusa Mandiri (Ikani). Acara wisuda ini menjadi wujud kesuksesan dari sebuah perjalanan dan perjuangan wisudawan/i dalam mewujudkan cita-citanya,” ujarnya seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Selain itu, ia menambahkan,  kesuksesan yang telah diraih oleh lulusan UNM bukan hanya hasil kerja keras dari para wisudawan saja, melainkan atas kehendak Allah SWT.

“Kami atas nama pimpinan Nusa Mandiri mengucapkan selamat kepada para wisudawan/i. Semoga saudara sebagai alumni UNM memperoleh kesuksesan di masa-masa yang akan datang. Aamiin,” tuturnya.

 Tak lupa,  Dwiza mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang telah berperan dalam perkembangan Nusa Mandiri. Secara khusus pada LLDikti Wilayah III Jakarta yang selama ini telah memberikan pengawasan, pengendalian, dan pembinaan kepada kampus Nusa Mandiri.

"Terima kasih kami sampaikan kepada ibu-bapak, saudara, orang tua wali, maupun masyarakat yang telah mempercayakan pendidikan putra/i terbaik bangsa di kampus Universitas Nusa Mandiri," tutupnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement