Ahad 06 Jun 2021 17:44 WIB

Villarreal, Milan dan Napoli Berebut Amine Harit

Amine Harit merupakan gelandang serang berusia berdarah Maroko.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Muhammad Akbar
Gelandang Maroko, Amine Harit (kiri) coba diadang oleh pemain Iran, Omid Ebrahimi pada laga Grup B Piala Dunia 2018, di Stadion St Petersburg, Rusia, Jumat (15/6).
Foto: AP Photo/Darko Vojionovic
Gelandang Maroko, Amine Harit (kiri) coba diadang oleh pemain Iran, Omid Ebrahimi pada laga Grup B Piala Dunia 2018, di Stadion St Petersburg, Rusia, Jumat (15/6).

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Tiga kesebelasan Eropa AC Milan, Napoli, dan Villarreal dilaporkan tengah bersaing untuk mendapatkan tanda tangan gelandang serang Amine Harit milik FC Schalke 04.

Footmercato dilansir Football Italia, Ahad (6/6) Villarreal telah mengamati Harit dalam waktu beberapa bulan terakhir, dan kampiun Liga Europa musim lalu siap melayangkan tawaran untuk Schalke.

The Submarine, julukan Villarreal sebelumnya sudah mengajukan kontrak pinjaman selama setengah musim. Sayang tawaran tersebut ditolak oleh tim asal Bundesliga Jerman, Schalke.

Villarreal kini mencoba peruntungannya kembali meski tim besutan Unai Emery bakal mendapat persaingan dari dua klub Italia Milan, dan Napoli.

Amine Harit merupakan gelandang serang berusia berdarah Maroko. Pesepak bola yang baru berusia 23 tahun tampil memukau bersama the Royal Blues, julukan Schalke dengan sukses mengemas dua gol, lima assist dari 28 penampilan.

Schalke yang musim depan harus bermain di Bundesliga 2 Jerman dilaporkan siap melepas sang pemain dengan mahar sebesar 10 juta euro.

Saat ini Harit terikat kontrak hingga Juni 2024 dan keputusan untuk meninggalkan Schalke dan bergabung dengan salah satu klub dari tiga tim yang tertarik dianggap merupakan pilihan tepat.

Untuk Milan sendiri, klub besutan Stefano Pioli tengah mencari sosok gelandang serang untuk mengantisipasi kepergian Hakan Calhanoglu musim panas ini. Selain nama Harit, i Rossoneri juga kerap dikaitkan dengan playmaker Udinese, Rodrigo De Paul.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement