Kamis 03 Jun 2021 16:08 WIB

Dukung WFB, Biznet Tambah Jaringan dan Cakupan di Bali

Ada 15 kantor cabang Biznet yang telah beroperasi di Bali.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
Wisatawan menikmati suasana senja di Pantai Kuta, Badung, Bali, Jumat (14/5/2021).
Foto: ANTARA/Fikri Yusuf
Wisatawan menikmati suasana senja di Pantai Kuta, Badung, Bali, Jumat (14/5/2021).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Biznet terus berkomitmen untuk mendukung pemulihan sektor pariwisata Bali. Senior Manager Marketing Consumer Biznet, Adrianto Sulistya mengatakan Biznet turut mendukung program pemerintah untuk Work From Bali.

Biznet  memperluas jaringan dan cakupan area di wilayah Bali, menghadirkan koneksi internet WiFi gratis di banyak lokasi dan fasilitas umum di wilayah Bali dan membangun kantor pusat di Bali (Biznet Head Office Bali).

Baca Juga

“Kalau yang kami lihat adalah untuk mendukung pemulihan industri pariwisata di Bali tentunya, kemudian untuk mendukung peningkatan pariwisata di Bali dengan prinsip good corporate governance dan mengoptimalkan pemulihan pariwisata dan transformasi pariwisata Pulau Dewata,” ujar Adrianto melalui acara konferensi pers virtual, Kamis (3/6).

 

Ada 15 kantor cabang Biznet yang telah beroperasi di Bali. Kemudian ada juga lima kantor cabang dalam proses pembangunan, yaitu Biznet Branch Badung Darmasaba, Biznet Branch Badung Mengwi, Biznet Branch Gianyar, Biznet Branch Gianyar Mas dan Biznet Branch Bangli.

“Di Bali sudah ready infrastruktur pendukungnya seperti internet supaya pekerjaan yang selama ini dikerjakan offline bisa diganti menjadi online,” kata Senior Manager East Biznet, Bagus Wicaksono.

 

Sisi lain, Biznet juga bekerja sama dengan hotel/resort/villa/apartemen untuk menyediakan koneksi internet yang cepat stabil untuk mendukung kegiatan bekerja. Di antaranya adalah AYANA Residences Bali, Ayung Resort, Hotel Mertha Yoga, Tony’s Villa, Hyatt Regency  Sanur dan lain-lain.

“Beberapa hotel bintang lima, bintang empat di Bali memang saat ini sudah bisa bekerja sama dengan Biznet. Artinya adalah jika bapak atau ibu sedang stay di hotel tersebut tentunya akan menggunakan internet dari kami,” ujar Bagus.

Saat ini Biznet telah tersedia di lebih dari 110 kota di Pulau Jawa, Bali, Sumtra, Batam, Kalimantan dan Sulawesi dengan total panjang jaringan mencapai lebih dari 50.000 KM. Biznet juga terus melakukan perluasan jaringan sehingga lebih banyak masyarakat Indonesia dapat menikmati layanan internet terbaik dari Biznet.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement