Rabu 02 Jun 2021 17:10 WIB

Sebelum Pergi, Ancelotti Disebut Khawatir Dipecat Everton

Pada akhirnya, pemilik Merseyside Biru, Farhad Moshiri tak pernah memberhentikannya.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Carlo Ancelotti saat masih menjadi pelatih Everton.
Foto: EPA-EFE/Jon Super
Carlo Ancelotti saat masih menjadi pelatih Everton.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Dalam beberapa hari terakhir, terjadi sejumlah kejutan dalam dunia sepak bola. Secara khusus mengenai kabar perpindahan para pelatih.

Teranyar, Carlo Ancelotti bergabung dengan Real Madrid. Sesuatu yang di luar dugaan.

Sebelumnya, Madrid lebih dikaitkan dengan Antonio Conte, Mauricio Pochettini, juga Raul Gonzalez. Dari tiga nama tersebut, tak ada satu pun merapat ke Los Blancos.

Justru Don Carlo yang kembali ke Stadion Santiago Bernabeu. Ia meninggalkan Everton.

"Rupanya sebelum pindah ke Madrid, Ancelotti sempat khawatir bakal dipecat the Toffees," demikian laporan Daily  Mail, dikutip dari Express, Rabu (2/6).

Pada akhirnya, pemilik Merseyside Biru, Farhad Moshiri tak pernah memberhentikannya di tengah jalan. Kendati ia gagal meloloskan rival sekota Liverpool itu ke kompetisi Eropa.

Sejatinya kontrak Ancelotti di Everton hingga Juni 2024. Masih tiga tahun lagi.

Ia sempat digadang-gadang bakal kembali membawa the Toffes ke jalur juara. Paling tidak, lolos ke Liga Champions terlebih dahulu.

Namun saat petualangannya di Goodison Park belum berakhir, ia memilih berganti kostum. Musim ini, James Rodriguez dan rekan-rekan finis di posisi ke-10 Liga Primer Inggris.

Kedua kalinya, Ancelotti menuju El Real. Sebelumnya, pada 2013 hingga 2015 ia pernah membesut Los Blancos.

Pada petualangan perdana di Madrid, ia berhasil mempersembahkan gelar Liga Champions ke-10 alias La Decima. Sebuah penantian panjang terbayar lunas.

Ia juga mendapatkan Piala Super Eropa, Copa del Rey, dan Piala Dunia antar Klub, masing-masing satu. Menarik dinantikan bagaimana sepak terjang Don Carlo pada petualangan keduanya di Santiago Bernabeu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement