Jumat 14 May 2021 23:45 WIB

Klopp Puji Kinerja Polisi Manchester, Ini Alasannya

Klopp mengaku mendengar tentang bus yang awalnya diblokir.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
 Manajer Liverpool Jurgen Klopp
Foto: EPA-EFE/Clive Brunskill
Manajer Liverpool Jurgen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE--Pelatih Liverpool Jurgen Klopp memuji kinerja kepolisian ketika mengamankan skuad Liverpool di Old Trafford.

Klopp mengekalim Liverpool tak mengalami kesulitan dalam kemenangan 4-2 atas MU. Sebelum pertandingan, ban salah satu bus tim dikempeskan ketika melakukan perjalanan ke stadion.

Saat itu para pengunjuk rasa sekali lagi berkumpul dalam jumlah besar di sekitar Old Trafford. Mereka memperotes pemilik klub, keluarga Glazer. Kelompok demonstran tersebut pun berusaha mengganggu permainan yang sedang berlangsung.

Klopp mengaku mendengar tentang bus yang awalnya diblokir. Namun mantan pelatih Borussia Dortmund itu tak melihat ada masalah saat skuadnya melakukan perjalanan pada sore hari.

"Kami tidak mengetahui [masalah apa pun], kami mendapat beberapa informasi bahwa sesuatu terjadi pada bus kami dan kami harus berganti bus, tetapi itu sebelum kami berada di dalamnya.”

“Jadi perjalanan kami ke stadion benar-benar baik-baik saja dan polisi melakukan pekerjaan yang luar biasa,” ujar Klopp, dilansir dari Liverpoolecho, Jumat (14/5).

Mengenai pertandingan, Klopp mengatakan timnya layak meraih kemenangan. Namun menurutnya kedua tim memainkan permainan bagus walaupun ia mengeklaim Liverpool sedikit lebih baik. The Reds menghadirkan banyak masalah untuk tuan rumah.

MU diakui Klopp mengawali pertandingan lebih baik dengan beberapa peluang yang diciptakannya. Kelebihan mereka adalah kecepatan di sisi sayap dan anak asuhnya tak bisa menutup itu. Hal tersebut menyebabkan Liverpool kebobolan.

"Tapi ketika Anda memainkan sepak bola yang bagus, Anda memiliki peluang dan itulah yang kami lakukan. Jadi kami unggul 2-1 di babak pertama dan itu benar-benar hebat. Kami melakukan apa yang harus kami lakukan,” kata Klopp.

Klopp menambahkan, MU sangat kuat dalam hal menyerang. Klopp tahu jika timnya bermain fleksibel maka akan memberikan masalah kepada mereka. Dan itu berhasil dikerjakan dengan baik oleh pemain depan Liverpool.

“Baris terakhir kami menjadi lebih baik dan lebih baik. Kamu tidak bisa memutuskan permainan ini lebih awal setiap saat jadi kamu harus berjuang sampai akhir, tapi siapa peduli? Kami mengerti,” jelasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement