Jumat 14 May 2021 13:01 WIB

Musim Depan, Orang Tua Ingin Ronaldo Kembali ke Portugal

Rupanya ibu Ronaldo, Dolores Aveiro, mengharapkan sesuatu yang beda.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Striker Juventus Cristiano Ronaldo.
Foto: Republika.
Striker Juventus Cristiano Ronaldo.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Masa depan Cristiano Ronaldo terus diperbincangkan. Saat ini Ronaldo masih berkostum Juventus.

Kontraknya di Juve hingga Juni 2022. Hanya saja Bianconeri sedang berjuang demi tiket Liga Champions musim depan.

Raksasa Turin ada di posisi kelima klasemen sementara Serie A. Cuma ada dua pertandingan tersisa.

Andai si Nyonya Tua gagal finis di zona empat besar, maka bisa memengaruhi situasi CR7. Kapten Portugal itu diprediksi merapat ke klub lain.

Ia tidak terbiasa tampil di Liga Europa. Sejumlah elit benua biru mulai dikaitkan dengan pesepakbola 36 tahun itu.

Ada Real Madrid, Manchester United, juga Paris Saint-Germain (PSG). Rupanya ibu sang bintang, Dolores Aveiro mengharapkan sesuatu yang beda.

Ia ingin Ronaldo menuju Sporting CP. Klub berjuluk Verde e brancos merupakan tempat CR7 mengawali karir sebagai pesepakbola profesional.

"Saya akan berbicara dengannya, dan mencoba meyakinkannya untuk kembali (ke Sporting), musim depan. Ke Stadio Alvalade memakai jersey Sporting," kata Aveiro, dikutip dari Football Italia, Jumat (14/5).

Kebetulan skuat Verde e brancos baru saja menjuarai Liga Primeira Portugal. Itu berarti tim polesan Ruben Amorim sudah pasti mentas di Liga Champions musim (UCL) 2021/22.

Ronaldo baru saja membuat rekor baru bersama Juve. Peraih lima Ballon d'Or ini telah mencetak 100 gol saat berkostum hitam-putih.

Ia dan rekan-rekannya sedang mempersiapkan diri menuju laga berkelas di depan mata. Juventus akan bertemu Inter Milan pada giornata ke-37 Serie A.

Duel tersebut berlangsung di markas Juve, Stadion Allianz, Turin, Sabtu (15/5) malam WIB. Pasukan hitam putih berhadapan dengan tim yang sudah memastikan diri meraih scudetto musim ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement