Jumat 23 Apr 2021 07:40 WIB

Soal Douglas Luiz, Ini Jawaban Guardiola

Salah satunya, ia memuji aksi gelandang Aston Villa, Douglas Luiz.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih kepala Manchester City Pep Guardiola memberi isyarat selama pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions antara Borussia Dortmund dan Manchester City di stadion Signal Iduna Park di Dortmund, Jerman, Rabu, 14 April 2021.
Foto: AP/Federico Gambarini/DPA POOL
Pelatih kepala Manchester City Pep Guardiola memberi isyarat selama pertandingan sepak bola leg kedua perempat final Liga Champions antara Borussia Dortmund dan Manchester City di stadion Signal Iduna Park di Dortmund, Jerman, Rabu, 14 April 2021.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City baru saja meraih hasil positif saat bertandang ke markas Aston Villa pada lanjutan Liga Primer Inggris. City menundukkan the Lions, 2-1, dalam duel di Villa Park, Kamis (22/4) dini hari WIB.

Usai pertandingan tersebut, pelatih kubu tamu, Pep Guardiola bereaksi. Arsitek asal Katalan ini membicarakan banyak hal.

Salah satunya, ia memuji aksi gelandang tuan rumah, Douglas Luiz. Pria Brasil ini pernah terdaftar sebagai pemain City.

Tepatnya pada 2017 hingga 2019. Namun karena ada permasalahan izin kerja di Inggris, manajemen biru langit meminjamkan yang bersangkutan ke Girona.

Selama dua musim di Spanyol, eks Vasco da Gama langganan starter Blanquivermells. Ia tampil dalam 62 laga di berbagai ajang, dan mencetak tiga gol.

Pada Juli 2019, Luiz menuju Aston Villa. Bersama Villa, gelandang 22 tahun, tampil impresif.

"Saya senang, dia berkembang dengan sangat baik. Hari ini dia terlibat dalam permainan bertahan. Dia menunjukkan performa bagus," kata Guardiola, dikutip dari Manchester Evening News, Jumat (23/4).

Sejauh musim 2020/21 berjalan, Luiz sudah unjuk gigi di 28 pertandingan, di berbagai ajang. Selama periode tersebut, ia mengoleksi empat assists.

Manchester City memiliki hak untuk kembali membeli sang gelandang. Saat Luiz dilepas ke Villa, ada kesepakatan tersebut.

Namun batas waktunya tak lama lagi. Hanya sampai Juni 2021. Ketika ditanya apakah City bakal mengaktifkan klausul tersebut, Pep enggan memberikan kepastian. Ia hanya fokus untuk urusan di lapangan.

Menurut dia, ada banyak staff yang lebih memiliki kewenangan untuk mengurusnya.  "Pada akhir musim, kami akan membuat keputusan," tutur Guardiola.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement