Senin 19 Apr 2021 16:31 WIB

Vaksin Merah Putih Unair Masuk Tahap Uji Pra Klinis

Uji pra klinis yang dilakukan Unair menggunakan encit dan makaka.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Dwi Murdaningsih
Peneliti beraktivitas di ruang riset vaksin Merah Putih. ilustrasi
Foto: Dhemas Reviyanto/ANTARA FOTO
Peneliti beraktivitas di ruang riset vaksin Merah Putih. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Rektor Universitas Airlangga (Unair) Prof. Muh. Nasih mengungkapkan, Vaksin Merah Putih yang dikembangkan universitas dengan PT. Biotis Pharmaceuticals Indonesia telah memasuki tahap uji pra klinis. Nasih melanjutkan, uji pra klinis Vaksin Merah Putih Unair paling cepat membutuhkan waktu tiga bulan. Setelah itu terlewati, baru dilanjutkan ke tahap uji klinis yang membutuhkan waktu sekitar 8 bulan.

"Pra klinis itu paling cepet 3 bulan, terus uji klinisnya 8 bulan. Jadi 11 atau 10 bulan lagi ke depan mudah-mudahan kelar semua. Masih panjang sekali prosesnya, memang harus sabar," kata Nasih di Surabaya, Senin (19/4).

Baca Juga

Tim peneliti Vaksin Merah Putih Platfrom Unair, Prof. Nyoman menjelaskan, pengembangan Vaksin Merah Putih Unair merupakan pengembangan vaksin classical yang menggunakan pendekatan inactivated virus. Uji pra klinis yang dilakukan Unair nantinya tidak hanya dilakukan pada hewan kecil yakni encit saja. Melainkan juga akan dilakukan terhadap Makaka.

"Nanti kita juga coba sampai Makaka. Step by step itu kita lalui dengan mematuhi ketentuan yang dicanangkan BPOM. Oleh karena itu Unair sejak awal sudah mengawal untuk berkoordinasi dengan BPOM dan Kementerian Kesehatan," kata Nyoman.

Nyoman menjelaskan, uji pra klinis pada hewan coba 'encit' atau sejenis tikus ini dengan memberikan antivirus dan kemudian disuntikkan dengan virus Covid-19 yang secara ilmiah disebut uji tantang untuk melihat evikasinya. Jika hewan uji tantang memperlihatkan hasil yang baik maka proses ini bisa dilanjutkan ke uji klinik.

"Kita dapat kabar tadi bahwa 'encit' masih tetep lincah masih tetep bugar hewan-hewan yang kita suntikan dengan virus kita," kata dia.

Wakil Direktur Utama RSUD dr. Soetomo Surabaya, Prof. dr. Cita Rosita Sigit Prakoeswa mengatakan, sebagai rumah sakit pendidikan FK Unair pihaknya siap melakukan uji klinis Vaksin Merah Putih jika hasil uji pra klinis memuaskan. RSUD dr. Soetomo diakuinya telah mulai menyiapkan protokol uji klinis, agar nanti uji klinis dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.

"Ketika hasil pra klinis sudah selesai dan telah dianalisis dan dinyatakan baik oleh BPOM, kami bersama RSUA selaku rumah sakit pendidikan Unair siap melaksanakan uji klinis," kata Cita.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement