Kamis 25 Mar 2021 10:29 WIB

Dilirik Madrid, Masa Depan Hakimi di Inter Tak Menentu

saya katakan hari ini Hakimi bahagia dan timnya adalah Inter

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Achraf Hakimi dari Inter Milan
Foto: AP / Antonio Calanni
Achraf Hakimi dari Inter Milan

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -Agen Achraf Hakimi tidak bisa menjamin masa depannya di Inter Milan. Kesepakan dengan Real Madrid total senilai 40 juta euro, yang dibayarkan Los Blancos dengan empat termin, termasuk bonus 5 juta euro.

Tapi saat ini ada isu kalau Real Madrid bisa menarik Hakimi kembali jika Inter tidak bisa menyelesaikan pembayaran di tengah masalah likuiditas mereka.

''Sampai hari ini, dia sangat bahagia bermain untuk klub sepenting ini. Saya tidak tahu apa masa depannya bertahan, tapi saya katakan hari ini Hakimi bahagia dan timnya adalah Inter,'' kata Camano, dikutip dari Tribalfootball, Kamis (25/3).

Ia menyatakan, tujuan Inter saat ini adalah Scudetto. Setelah itu, situasi Inter di level klub cukup rumit.

Hakimi punya kontrak selama limat tahun, dan itu ditandatangani karena percaya dengan proyek Inter. Selain itu kliennya juga tidak berniat meninggalkan tim dalam situasi sulit.

''Kita lihat saja ke depannya, tapi ini langkah yang sangat penting dalam kariernya,'' ujar Camano.

Apalagi, Hakimi sendiri yang memutuskan untuk pindah ke Serie A. Setelah menghabiskan masa pinjaman di Borussia Dortmund, Inter memang sudah tertarik dengan pemain internasional Maroko ini, dan sang pemain pun memutuskan untuk bergabung dengan Nerrazzuri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement