Kamis 04 Mar 2021 16:32 WIB

Rapimnas Golkar Bahas Pemenangan Pilkada dan Pilpres

Airlangga Hartarto akan menyampaikan pidato politik terkait sejumlah isu.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Agus raharjo
Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (15/10).
Foto: Republika/Nawir Arsyad Akbar
Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (15/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Golkar akan membuka rangkaian kegiatan rapat pimpinan nasional (rapimnas) mulai Jumat (5/3). Ketua Panitia Pengarah Rapimnas Partai Golkar Adies Kadir mengatakan, salah satu yang akan dibahas, yaitu soal strategi pemenangan pemilihan kepala daerah (pilkada) dan pemilihan presiden (pilpres).

"Harus lebih mempersiapkan diri untuk hadapi pilkada yang akan datang, pemilu, dan tentu pilpres. Itu tentu akan dibicarakan. Kami ingin mempertahankan kemenangan Partai Golkar di 165 kabupaten kota dan provinsi yang baru lalu selesai kita laksanakan," kata Adies dalam konferensi pers yang digelar secara daring, Kamis (4/3).

Dalam rapimnas tersebut, Adies mengatakan, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga akan menyampaikan pernyataan politiknya terkait sejumlah isu politik. Dalam kesempatan itu, Airlangga juga akan mendengar masukan dari daerah-daerah.

"Seluruh berbagai isu yang berkembang di tengah masyarakat, termasuk pilkada, tentu kami DPP akan mendengarkan masukan-masukan tersebut dari DPP-DPP tingkat satu yang mengikuti rapimnas, termasuk organisasi sayap, kita tidak bisa berandai-andai putusannya seperti apa," ujarnya menjelaskan.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Rapimnas Partai Golkar Meutya Hafid menjawab seputar isu konvensi calon presiden (capres). Ia menegaskan bahwa sampai saat ini Golkar tidak sedang mengagendakan konvensi.

"Golkar partai yang pertama melakukan konvensi, jadi kami memahami persis mekanisme dan proses-prosesnya. Namun, sampai saat ini kami tidak sedang mengagendakan konvensi," ungkapnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Golkar Azis Syamsuddin mengungkapkan bahwa Partai Golkar akan menggelar rapat pimpinan nasional (rapimnas) pada 5-6 Maret 2021. Rapimnas akan digelar secara daring.

"Pada hari ini kami dari panitia penyelenggara rapimnas pertama Partai Golkar tahun 2021 bersepakat untuk mengadakan rapimnas di DPP Partai Golkar dengan mengangkat tema 'Golkar Optimis Indonesia Sehat dan Sejahtera'," kata Azis, Kamis (4/2).

Adapun susunan kepanitian rapimnas tersebut, di antaranya Azis Syamsuddin sebagai ketua panitia penyelenggara, Nurul Arifin sebagai sekretaris penyelenggara, Sari Yulianti sebagai bendahara penyelenggara. Kemudian, ketua panitia pengarah dijabat oleh Adies Kadir dan Ketua Panitia Pelaksana diketuai Meutya Hafid.

"Penyelenggaraan ini akan dilakukan mulai tanggal 5 malam pukul 19.30 dan kemudian akan dilanjutkan tanggal 6 maret 2021 sampai dengan selesai," ujarnya.

Rapimnas tersebut akan diikuti oleh 34 DPD Partai Golkar, sejumlah organisasi sayap, serta sesepuh Partai Golkar. Azis memastikan penyelenggara rapimnas akan mengikuti dan memperketat protokol kesehatan dengan baik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement