Rabu 03 Mar 2021 16:48 WIB

Thailand Tangkap Aktivis yang Dituduh Bakar Foto Raja

Aktivis didakwa dengan undang-undang lese majeste Thailand

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Raja Thailand, Rama X
Foto: Pinterest
Raja Thailand, Rama X

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Polisi Thailand menangkap seorang aktivis yang dituduh membakar foto Raja Maha Vajiralongkorn. Chaiamorn Kaewwiboonpan, salah satu dari lusinan orang yang ditahan karena dianggap menghina kerajaan.

Musisi dan aktivis yang dikenal Ammy itu ditangkap di Provinsi Ayutthaya sebelah utara Bangkok. Pria berusia 32 tahun tersebut dituduh membakar foto Raja Thailand di depan penjara Bangkok tempat empat orang aktivis terkenal ditahan.

Baca Juga

Chaiamorn didakwa dengan undang-undang lese majeste yang membuatnya dapat dihukum hingga 15 tahun penjara. Ia juga didakwa membakar dan menerobos properti pemerintah.

"Kami memiliki saksi dan bukti forensik," kata kepala kepolisian Bangkok Pakapong Pongpetra di konferensi pers, Rabu (3/3).

Ia menambahkan Chaiamorn bukan satu-satunya tersangka yang terlibat dalam kasus ini. Polisi mengatakan Chaiamorn sedang diobati di rumah sakit karena cedera yang tidak berkaitan dengan penangkapannya.

 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement