Kamis 25 Feb 2021 15:20 WIB

Kontra Leicester, Pelatih Slavia Praha Waspadai Maddison

Menurutnya, timnya harus hati-hati dengan kecepatan dan serangan Maddison.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
James Maddison (tengah) dan para pemain Leicester City.
Foto: EPA-EFE/Rui Vieira
James Maddison (tengah) dan para pemain Leicester City.

REPUBLIKA.CO.ID, LEICESTER -- Leicester City akan menjamu Slavia Praha dalam leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Stadion King Power, Leicester, Jumat (26/2) dini hari WIB. Skor sementara di leg kedua ini adalah 0-0.

Pelatih Slavia Praha, Jindrich Trpisovsky menunjuk gelandang serang Leicester, James Maddison sebagai pemain yang paling dia waspadai. Menurutnya, timnya harus hati-hati dengan kecepatan dan serangan Maddison.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sulit, baik secara taktik maupun fisik, karena Leicester telah menjadi salah satu tim teratas Liga Inggris sejak lama. Mereka memiliki gaya permainan yang sangat spesifik," kata Trpisovsky dilansir dari laman Inside Futbol, Kamis (25/2).

Menurutnya, Leicester bermain dengan cara menekan dari sernagan balik. Maddison yang berbakat pun tentu akan memberikan tantangan berat bagi timnya.

"Mereka memiliki serangan balik yang sangat berbahaya, mereka memiliki Maddison yang merupakan pemain yang sangat bertalenta. Secara defensif mereka bermain dengan sangat bertanggung jawab," kata Trpisovsky.

Trpisovsky berpendapat bahwa Leicester dapat melalui pertandingan tanpa ada kebobolan di menit awal dan seringkali berakhir cleansheet. Namun dengan skor sementara 0-0 membuat timnya tetap optimis lolos ke babak selanjutnya. 

"Mereka adalah tim yang sangat dewasa, tim yang bekerja sangat keras, dengan pemain-pemain yang memiliki kemampuan bertahan lama," kata pelatih asal Ceska ini.

"Mereka memiliki pemain yang sudah lama berada di tim, seperti (Kasper) Schmeichel, (Jamie) Vardy, Maddison. Ada juga (Jonny) Evans dan banyak lainnya yang sudah lama berada di sana, jadi ini akan menjadi pertandingan yang sulit melawan salah satu tim terbaik di Eropa," kata Trpisovsky.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement