Kamis 18 Feb 2021 17:04 WIB

Pedagang di Tangsel Dipastikan Disuntik Vaksin Tahap Kedua

vaksinasi tahap kedua akan berlangsung pada akhir Februari atau awal Maret 2021.

Rep: Eva Rianti/ Red: Hiru Muhammad
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate meninjau kesiapan Puskesmas Jurang Mangu, Pondok Aren, Tangerang Selatan dalam melaksanakan program vaksinasi Covid-19, Selasa (12/1/2021).
Foto: Republika/Eva Rianti
Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate meninjau kesiapan Puskesmas Jurang Mangu, Pondok Aren, Tangerang Selatan dalam melaksanakan program vaksinasi Covid-19, Selasa (12/1/2021).

REPUBLIKA.CO.ID,TANGERANG--Pemerintah Kota Tangerang Selatan memastikan pedagang mendapatkan vaksin pada pelaksanaan vaksinasi tahap kedua di Kota Tangerang Selatan. Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany menuturkan, pihaknya tengah menyiapkan dua opsi tempat vaksinasi bagi para pedagang.

Pertama, pelaksanaan vaksinasi di tempat-tempat fasilitas kesehatan yang sudah disediakan oleh Pemkot Tangsel, seperti halnya yang dilakukan bagi para tenaga kesehatan (nakes) pada vaksinasi tahap pertama. Adapun yang kedua adalah dengan membikin lokasi vaksinasi di pasar atau tempat perbelanjaan lainnya.

“Jadi ada yang sistemnya, kita punya 70 tempat untuk faskes, ada juga yang akan kita lakukan gerakan yang seperti instruksi Presiden misalnya ke tempat-tempat keramaian seperti pasar, mal, sehingga ada yang datang dan juga kita jemput bola,” ujar Airin di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang Selatan, Kamis (18/2).

Airin mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah membahas dan mempertimbangkan hal tersebut dengan melihat sumber daya yang ada. Di samping itu juga sembari menunggu kedatangan vaksin untuk tahap kedua. “Jadi sekarang ini kita sedang mengusulkan strategi tata cara penanganan untuk vaksinasi seperti apa, manajemennya seperti apa. Ini sedang disusun oleh Dinkes dengan melihat SDM dan kebutuhan vaksinnya berapa,” katanya.

Dia berharap vaksinasi tahap kedua dapat berjalan dengan baik dengan menyasar sejumlah kalangan yang bekerja di bagian pelayanan publik, mulai dari TNI, Polri, ASN, tokoh agama, hingga pedagang. “Harapannya agar bisa tercapai target untuk segera menyelesaikan vaksinasi sehingga herd immunity tercapai,” kata dia.

Sebelumnya, Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan Tulus Muladiyono menuturkan, vaksinasi tahap kedua akan berlangsung pada akhir Februari atau awal Maret 2021. Menurut catatannya, ada 10 ribu pedagang pasar di Kota Tangsel yang bakal disuntik vaksin Covid-19. “Ada 10 ribu pedagang, data dari Disperindag, tapi saya minta update lagi,” ujar dia, Senin. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement