Selasa 16 Feb 2021 16:54 WIB

Harry dan Meghan Segera Kehilangan Perlindungan Kerajaan

Rencana pengunduran diri dari Kerajaan sudah diumumkan Harry Meghan setahun lalu.

Rep: Puti Almas/ Red: Indira Rezkisari
 Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Foto: Daniel Leal-Olivas/Pool Photo via AP
Pangeran Harry dan Meghan Markle.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Pangeran Inggris Harry bersama sang istri Meghan Markle mungkin akan kehilangan seluruh perlindungan dari kerajaan, serta gelar militer kehormatan. Setelah memutuskan mundur sebagai anggota senior kerajaan, keduanya kini menetap di Los Angeles, Amerika Serikat (AS) dan melakukan kerja sama di dunia hiburan dengan Netflix dan Spotify.

Menurut laporan media Inggris, tiga gelar militer kehormatan Harry akan dilucuti. Secara resmi, beberapa gelar yang masih disandang olehnya di antaranya adalah  Captain General of the Royal Marines (Jenderal Angkatan Laut Kerajaan), Honorary Air Commandant of RAF Honington in Bury St Edmunds (Komandan Udara Kehormatan RAF Honington di Bury St Edmunds), dan Commodore-in-Chief, Small Ships and Diving, Royal Naval Command (Panglima Komodor, Kapal Kecil dan Selam, Komando Angkatan Laut Kerajaan).

Baca Juga

Harry juga mungkin akan diminta mundur dalam tugasnya sebagai  pelindung Persatuan Sepak Bola Rugby, Liga Sepak Bola Rugby dan London Marathon. Namun, ia akan tetap dapat berperan dalam Invictus Games, yang diluncurkannya pada 2014 untuk membantu yang personel tentara yang terluka untuk mengambil bagian dalam acara olahraga.

Meghan akan kehilangan perannya sebagai pelindung untuk Teater Nasional Inggris yang dimilikinya sejak 2019, setelah resmi mengambil alih tugas Ratu Elizabeth II selama 45 tahun terakhir. Pengumuman atas hilangnya perlindungan kerajaan untuk Duke dan Duchess of Sussex ini mungkin dilakukan sebelum 31 Maret, ini menjadi waktu peninjauan satu tahun atas perjanjian keduanya untuk mundur sebagai anggota senior kerajaan.

Kabar mengenai pencabutan gelar militer dan perlindungan Kerajaan Inggris tersebut muncul setelah pengumuman bahwa Harry dan Meghan akan tampil dalam wawancara di CBS bersama dengan Oprah Winfrey. Acara berdurasi 90 menit ini akan menampilkan pembicaraan, termasuk tanya jawab setelah keputusan keduanya mundur sebagai anggota senior kerajaan.

Selama acara, Meghan disebut menjadi orang pertama yang berbicara tentang keputusan mundur sebagai bangsawan. Ia kemudian akan ditemani oleh Harry untuk berdiskusi mengenai rencana menetap di Amerika Utara pada tahun lalu dan mengapa mengumumkan kehamilan anak kedua pada 14 Februari.

Acara bertajuk ‘Oprah With Meghan And Harry: A CBS Primetime Special’ itu akan dirilis pada 7 Maret. Meski demikian, belum diketahui bahwa apakah keputusan untuk mencabut perlindungan dari kerajaan sebenarnya terkait dengan wawancara itu.

Harry dan Meghan pertama kali mengumumkan rencana pengunduran diri sebagai anggota senior kerajaan Inggris pada 8 Januari 2020, yang dirilis melalui akun resmi Sussex Royal di media sosial Instagram. Dalam pengumuman saat itu, keduanya mengatakan akan memulai hidup mandiri secara finansial dan memilih untuk membagi waktu antara Inggris dan Amerika Utara, tepatnya di Kanada.

Sesuai keputusan Istana, secara resmi status Harry dan Meghan sebagai anggota senior kerajaan berakhir pada 31 Maret 2020. Tugas terakhir mereka adalah di acara Commonwealth Day Service di Westminster Abbey, London pada 9 Maret 2020. Sebelumnya, Ratu Elizabeth II juga telah meminta keduanya untuk tidak lagi menggunakan nama maupun label yang terkait dengan Sussex Royal saat keduanya memulai kehidupan baru mereka, dikutip dari Sputnik News, Selasa (16/2).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement