Kamis 11 Feb 2021 19:45 WIB

Supardi Nasir Kursus Kepelatihan Lisensi B PSSI

Kapten Persib Bandung Supardi Nasir mengambil kursus kepelatihan Lisensi B PSSI

Pemain Persib Bandung, Supardi Nasir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (4/2).
Foto: Republika/Hartifiany Praisra
Pemain Persib Bandung, Supardi Nasir di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Selasa (4/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapten Persib Bandung Supardi Nasir mengambil kursus kepelatihan Lisensi B PSSI yang berlangsung di Padang sejak 8 hingga 21 Februari.

"Ya belajar, menuntut ilmu saja. Mudah-mudahan, doain saja belajarnya diberkahi Allah," kata Supardi seperti dikutip dalam laman resmi klub, Kamis (11/2).

Baca Juga

Supardi pun berharap ilmu yang diperolehnya akan bermanfaat, baik untuk pribadi maupun dunia sepak bola Indonesia kedepannya. Selain Supardi, beberapa pemain lain yang juga mengikuti program tersebut salah satunya, yakniAntonio Claudio de Jesus Oliveira.

Saat kelanjutan kompetisi masih abu-abu, banyak pemain yang aktif mengambil kursus kepelatihan, mulai dari lisensi C hingga lisensi A. Langkah tersebut diambil sebagai investasi ilmu di masa mendatang.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement