Kamis 04 Feb 2021 15:19 WIB

Kejari dan BPN Indramayu Sambangi Kilang Balongan

Pemerintah berencana mengembangkan kilang Balongan guna kebutuhan BBM nasional.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Indramayu Douglas Pamino Nainggolan, bersama Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Indramayu Ristendi Rahim, Rabu (03/02), melakukan kunjungan kerja ke Pertamina RU VI Balongan.
Foto: Istimewa
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Indramayu Douglas Pamino Nainggolan, bersama Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Indramayu Ristendi Rahim, Rabu (03/02), melakukan kunjungan kerja ke Pertamina RU VI Balongan.

REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU -- Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kabupaten Indramayu Douglas Pamino Nainggolan, bersama Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Indramayu Ristendi Rahim, Rabu (03/02), melakukan kunjungan kerja ke Pertamina RU VI Balongan. Kunjungan dua instansi itu semakin meningkatkan sinergitas dengan Pertamina RU VI.

Rombongan dari 2 (dua) instansi tersebut diterima General Manager Pertamina RU VI Balongan Hendri Agustian bersama Tim Manajemen di Ruang Rapat 1 Adm Building RU VI dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Pada pertemuan tersebut GM RU VI Hendri Agustian memaparkan overview proses bisnis di Kilang Balongan, serta rencana pengembangan kilang guna memenuhi kebutuhan BBM nasional.   Kata dia, Balongan merupakan kilang strategis yang merupakan penyuplai kebutuhan energi untuk wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten, serta turut mensupport kebutuhan avtur untuk beberapa bandara di Indonesia.

photo
Kilang Balongan, Kabupaten Indramayu - (Istimewa)

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement