Kamis 04 Feb 2021 12:06 WIB

Ini Komentar Bielsa Atas Kekalahan Leeds dari Everton

Leeds takluk 1-2.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Pelatih kepala Leeds United Marcelo Bielsa
Foto: AP/Michael Regan/Pool GETTY
Pelatih kepala Leeds United Marcelo Bielsa

REPUBLIKA.CO.ID, LEEDS -- Pelatih Leeds United Marcelo Bielsa menilai gol pertama Everton yang dicetak Gylfi Sigurdsson proses yang umum terjadi dalam sepak bola. Kedua tim beradu di Ellan Road, markas Leeds United, dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Kamis (4/2) dini hari WIB. Laga dimenangkan tim tamu, 2-0.

Sigurdsson mencetak gol dari jarak dekat gawang yang memanfaatkan umpan mendatar. Proses gol tersebut sering terjadi dan Bielsa bertekad mencegahnya agar tak terulang kembali.

"Untuk gol pertama Sigurdsson mendapati dirinya sangat sendirian di dalam kotak yang tidak terlalu sering. Tetapi analisis harus menunjukkan permainan ofensif kami lebih baik daripada lawan. Sulit membayangkan kami menghadapi enam pemain menyerang yang dimiliki Everton dan tidak kebobolan,” ujarnya dilansir dari Sky Sports.

Bielsa tetap memuji skuadnya. Usaha mereka luar biasa di lapangan. Cukup banyak peluang yang berpotensi menjadi gol namun itu tak terjadi. Anak asuhnya berusaha meraih hasil imbang bahkan kemenangan.

Bielsa mengeklaim Leeds mampu mencegaj Everton mencetak gol ketiga. Lalu disaat bersamaan timnya terus berjuang memenangkan pertandingan.  

Bielsa menginstruksikan pasukannya tampil lebih menekan agar mengejar ketertinggalan. Namun hanya mampu membalas satu gol melalui Raphinha pada menit ke-78.

Leeds kini duduk di posisi ke-11 klasemen Liga Inggris. Pada laga berikutnya mereka akan menghadapi Crystal Palace. Ini kesempatan Leeds mencuri poin guna melampiaskan kekalahan dari Everton sekaligus memperbaiki posisi di klasemen.

Sedangkan pelatih Everton Carlo Ancelotti mengeklaim permainan pasukannya sesuai yang dibutuhkan pasca kekalahan dari Newcastle United. Ancelotti mengatakan semangat timnya telah kembali dan itu meme

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement