Kamis 04 Feb 2021 07:45 WIB

Jelang Wajib Militer, L Infinite Rilis 'Memory'

'Memory' adalah lagu pop akustik yang dinyanyikan secara emosional oleh Kim Myung-soo

Rep: Umi Nur Fadilah/ Red: Yudha Manggala P Putra
Penyanyi dan aktor Korea Selatan Kim Myung-soo.
Foto: EPA-EFE/YONHAP
Penyanyi dan aktor Korea Selatan Kim Myung-soo.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Penyanyi dan aktor Kim Myung-soo dari grup K-pop Infinite melakukan debut solo dengan lagu “Memory.” Penyanyi yang lebih dikenal dengan nama L itu merilis lagunya pada Rabu (3/2).

Dilansir The Korea Times pada Rabu (3/2), karya itu merupakan rilis solo pertama dalam 11 tahun karier K-pop-nya, setelah memulai debut grup pada 2010. “Memory” adalah lagu pop akustik yang dinyanyikan dengan suara emosional Kim Myung-soo.

Single ini dibuat hanya menggunakan instrumen akustik, tanpa menyertakan suara digital, untuk menawarkan suasana analog,” kata pernyataan agensi Management Leesang.

Debut solonya itu menjadi karya terakhir sebelum memulai tugas wajib militernya di Korps Marinir pada 22 Februari mendatang. Dua hari sebelum bergabung dengan militer, L akan mengadakan acara showcase daring “Remember Us,” untuk berinteraksi dengan penggemar.

L memulai debutnya di Infinite dengan lagu “Comeback Again.” Grup itu merilis serangkaian lagu //hit//, termasuk”Be Mine” (2011) dan “Last Romeo” (2014).

L memulai terjun ke dunia seni peran lewat serial Master of Study (2010). Sejak itu, dia menjadi pemeran utama berbagai drama televisi, seperti Emperor: Owner of the Mask (2017) dan Ms. Hammurabi (2018).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement