Ahad 31 Jan 2021 17:36 WIB

Epidemiologi : Vaksinasi bagi Masyarakat Harus Terstruktur

Vaksin bukanlah solusi tunggal, belum ada data sampai kapan vaksin bertahan

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Hiru Muhammad
Vaksinator menyuntikkan vaksin Covid-19 Sinovac ke tenaga kesehatan saat vaksinasi Covid-19 massal di Poltekkes Kemenkes Bandung, Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Ahad (31/1). Sedikitnya 3.300 tenaga kesehatan serta sumber daya manusia (SDM) di lingkungan kesehatan Provinsi Jawa Barat mengikuti vaksinasi Covid-19 secara massal dan serentak di 24 fasilitas kesehatan sebagai upaya percepatan capaian target vaksinasi Covid-19. Foto: Abdan Syakura/Republika
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Vaksinator menyuntikkan vaksin Covid-19 Sinovac ke tenaga kesehatan saat vaksinasi Covid-19 massal di Poltekkes Kemenkes Bandung, Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Ahad (31/1). Sedikitnya 3.300 tenaga kesehatan serta sumber daya manusia (SDM) di lingkungan kesehatan Provinsi Jawa Barat mengikuti vaksinasi Covid-19 secara massal dan serentak di 24 fasilitas kesehatan sebagai upaya percepatan capaian target vaksinasi Covid-19. Foto: Abdan Syakura/Republika

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Pakar Epidemiologi dari Universitas Griffith Australia, Dicky Budiman menanggapi Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang akan  targetkan vaksinasi bagi masyarakat pada April 2021. Menurutnya, vaksinasi tersebut harus terstruktur dan dijelaskan vaksin apa yang akan digunakan.

"Ya saya setuju untuk vaksin dilakukan secara cepat. Namun, pemerintah harus menyampaikan dengan jelas tentang vaksin apa yang digunakan dan setelah divaksin apa yang harus dilakukan. Hal ini harus dilakukan agar masyarakat memahami vaksin dan tetap melaksanakan gerakan 5M," katanya saat dihubungi Republika, Ahad (31/1).

Kemudian, ia melanjutkan vaksin bukanlah solusi tunggal. Sebab, sampai saat ini belum ada data sampai kapan vaksin tersebut bertahan. Maka dari itu, pemerintah jangan mengabaikan testing, tracing dan treatment (3T).

"Jangan terlalu fokus dengan vaksin dan mengabaikan 3T. Jika ini dilakukan nantinya banyak yang meninggal dalam perjalanan ini. Tetap jalanin 3T, 5M dan vaksin. Gimana caranya semua bisa berjalan tanpa diabaikan," kata dia.

Sebelumnya diketahui, Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa pemerintah menargetkan proses vaksinasi terhadap tenaga kesehatan dapat diselesaikan pada akhir Februari. 

"Diharapkan sampai akhir bulan ini kita sudah bisa melakukan vaksinasi kepada 500 ribu tenaga kesehatan, sehingga target 1,5 juta tenaga kesehatan kita bisa selesaikan pada akhir Februari," kata Menkes Budi dalam webinar bertema "Vaksin Covid-19 untuk Indonesia Bangkit" yang dipantau virtual dari Jakarta, Sabtu (30/1).

Setelah vaksinasi tenaga kesehatan selesai, pemerintah akan mulai melakukan penyuntikan vaksin Covid-19 terhadap petugas layanan publik, seperti TNI dan Polri. Menkes Budi mengharapkan pada awal Maret proses vaksinasi untuk petugas layanan publik sudah bisa mulai dilakukan, sehingga akhir April proses vaksinasi terhadap masyarakat umum sudah bisa dimulai.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement