Selasa 26 Jan 2021 17:38 WIB

AS Konfirmasi Kasus Pertama Covid-19 Varian Baru Asal Brasil

Varian Covid-19 Brasil dianggap lebih mudah menular daripada strain awal.

Rep: Fergi Nadira/ Red: Nur Aini
Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Amerika Serikat (AS) melaporkan kasus pertama dari varian Covid-19 yang pertama kali terdeteksi di Brasil. Kasus tersebut tercatat di negara bagian Minnesota, Senin (25/1) waktu setempat.

Seperti dilansir laman Aljazirah, Selasa (26/1), varian Covid-19 Brasil itu dikenal sebagai P1. Departemen Kesehatan Minnesota mengatakan, virus corona baru dari varian baru Brasil terdeteksi dalam spesimen dari penduduk Minnesota yang belum lama ini memiliki riwayat perjalanan ke Brasil. Departemen mengatakan, itu menandai contoh terdokumentasi pertama dari varian P1 di AS.

Baca Juga

Meskipun "varian Brasil" dianggap lebih mudah menular daripada strain awal virus yang menyebabkan Covid-19, tidak diketahui apakah penyakit yang ditimbulkannya lebih parah atau tidak. Konfirmasi kasus tersebut terjadi pada hari yang sama ketika Presiden AS Joe Biden memperpanjang pembatasan larangan masuk warga negara asing dari dari Brasil, Afrika Selatan, dan beberapa negara Eropa.

Biden telah berjanji untuk melancarkan pertarungan sengit melawan Covid-19. AS telah mencatat kasus terbanyak dan kematian terkait virus corona di dunia.

"Dengan pandemi yang memburuk dan varian yang lebih menular menyebar, ini bukan saatnya untuk mencabut pembatasan perjalanan internasional," kata juru bicara Gedung Putih Jen Psaki pada jumpa pers pada hari sebelumnya tentang pembatasan perjalanan yang diperbarui.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement