Rabu 20 Jan 2021 02:59 WIB

Wisata Musik di Ambon Fokus di 10 Destinasi Wisata

Wisata musik menjadi program inovatif AMO tahun 2021.

Ilustrasi Musik
Foto: pixabay
Ilustrasi Musik

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- AMO (Ambon Music Office) menyiapkan program inovatif wisata musik di 10 destinasi unggulan di Kota Ambon pada 2021. Direktur AMO Ronny Loppies menyatakan wisata musik akan difokuskan pada 10 destinasi tujuan wisata unggulan di lima kecamatan di Kota Ambon.

Sepuluh destinasi unggulan pariwisata musik di antaranya musik bambu di Dusun Tuni, Amahusu Amboina Ukulele kids community, dan sanggar seni Wairanang, alat musik tifa di Soya, dan komunitas musik di Less Mollucans.

Baca Juga

"Wisata musik menjadi program inovatif kita tahun 2021 selain Sound Of Green yang telah dijalankan di tahun 2020 yang mengelaborasikan musik dan lingkungan dan mengimplementasikan SDGs," katanya Selasa (19/1).

Ia mengatakan lima kecamatan akan menjadi objek wisata yang tidak hanya menampilkan keindahan alam dan budaya, tetapi juga musik.

"Yang terpenting di pariwisata musik wisatawan yang datang tidak hanya menyaksikan keindahan alam dan budaya, tetapi menikmati musik dan kesenian khas, " katanya.

Rangkaian program AMO tahun 2021 yakni pemberian insentif kepada komunitas musik di Ambon setiap triwulan dan kegiatan Amboina Internasional Music Festival yang akan digelar Oktober 2021.

"Ajang ini bekerja sama dengan Kemendikbud melalui program Indonesiana, yang akan dilakukan secara offline menyesuaikan kondisi pandemi COVID-19, " ujarnya

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement