Selasa 05 Jan 2021 10:35 WIB

Vaksin Sinovac Tiba di Padang

Vaksin yang datang untuk Sumbar sebanyak 36.920 dosis yang dimuat dalam 19 koli.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Esthi Maharani
Petugas membawa vaksin COVID-19 Sinovac
Foto: Antara/Mohamad Hamzah
Petugas membawa vaksin COVID-19 Sinovac

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG- Satu truk kontainer yang mengangkut vaksin Sinovac untuk Sumatera Barat tiba di Kota Padang Selasa (5/1) pagi. Vaksin yang dikirim Bio Farma itu datang dikawal oleh mobil polisi dari Mako Brimob Polri. Kabid Sumber daya Kesehatan Dinas Kesehatan Sumatera Barat Lila Yanwar mengatakan vaksin yang datang untuk Sumbar sebanyak 36.920 dosis yang dimuat dalam 19 koli.

"Jumlahnya 36.920 dosis. Sementara kita simpan dulu sampai ada instruksi pelaksanaan kegiatan vaksin dari pemerintah pusat," kata Lila.

Lila menyebut pelaksanaan kegiatan vaksin masih harus menunggu instruksi dari pemerintah pusat. Karena sampai saat ini Kementerian Kesehatan masih harus menunggu perizinan seperti dari Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).

Untuk tahap pertama ini, target yang akan divaksin adalah tenaga kesehatan baik itu tenaga kesehatan PNS, swasta dan juga relawan. Data Dinas Kesehatan Sumbar, tenaga kesehatan dan relawan yang terdaftar sebanyak 40 ribu orang. Namun yang akan masuk ke dalam penerima vaksin sekitar 18 ribu orang. Karena jumlah penerima vaksin hanya setengah dari jumlah dosis vaksin yang ada. Karena untuk pelaksanaan kegiatan vaksinasi masing-masing satu orang mendapat jatah dua kali penyuntikan.

"Tahap pertama ini tenaga kesehatan dulu. Tenaga kesehatan yang belum pernah positif terpapar Covid-19," ujar Lila.

Nanti di tahap kedua lanjut Lila akan dilanjutkan vaksinasi untuk anggota TNI dan Polri. Kemudian di tahap berikutnya vaksin untuk publik atau masyarakat umum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement