Ahad 03 Jan 2021 23:37 WIB
...

Real Madrid di Jalur Juara

Zidane mengingatkan masih banyak pertandingan yang akan dilakoni Madrid.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
 Pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.
Foto: EPA-EFE/Chema Moya
Pelatih kepala Real Madrid Zinedine Zidane.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid tetap berada di jalur juara setelah meraih kemenangan 2-0 atas Celta Vigo pada pertandingan pekan ke-17 La Liga Spanyol di Stadion Alfredo Di Stefano, Ahad (3/1) dini hari WIB. Lucas Vazquez dan Marco Asensio mencetak gol kemenangan dalam laga tersebut.

Kemenangan membuat Los Blancos, julukan Madrid, menjadi penantang terdekat Atletico Madrid dalam perburuan gelar musim ini. Penampilan Madrid setiap pekan terus menunjukkan konsistensi setelah pada awal musim sempat meraih beberapa hasil buruk.

Madrid menghadapi perlawanan sengit dari tim tamu. Celta Vigo tak segan untuk menekan Madrid yang diisi oleh pemain-pemain top dunia. Namun mentalitas Los Blancos yang mulai pulih membuat tuan rumah berhasil mengubah peluang menjadi dua gol.

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane memuji penampilan timmya. Ia menilai pasukannya tampil dengan kekuatan penuh sejak menit pertama hingga akhir pertandingan.

"Kami tahu harus selalu menang dan itu tidak mudah, tetapi para pemain melakukannya dan saya senang untuk itu," ujar Zidane dilansir dari Fourfourtwo, Ahad.

Pelatih asal Prancis itu mengatakan, Madrid sedang berada di jalan yang benar. Ia meminta pemainnya mempertahankan performa tersebut agar tetap di jalur yang benar.

Zidane senang dengan permainan menyerang dan bertahan anak asuhnya baik dengan atau tanpa bola. Meski demikian, ia mengingatkan bahwa perjalanan masih panjang. Banyak pertandingan yang akan dilakoni.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement