Kamis 26 Nov 2020 21:39 WIB

Sekolah Prestasi Global Peringati Hari Guru Tahun 2020

Peringatan Hari Guru diisi dengan webinar membangun karakter untuk guru.

Motivator H Aris Setyawan SPT, CHT mengisi webinar yang diadakan oleh Sekolah Prestasi Global Depok dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional tahun 2020.
Foto: Dok Sekolah Prestasi Global
Motivator H Aris Setyawan SPT, CHT mengisi webinar yang diadakan oleh Sekolah Prestasi Global Depok dalam rangka menyambut Hari Guru Nasional tahun 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Dalam rangka Hari Guru Nasional tahun 2020,  segenap civitas akademika guru mengadakan acara webinar  bertema “Character Building for Teacher”, Selasa (24/11). Webinar itu menghadirkan narasumber  H Aris Setyawan, SPT, CHT. Ia adalah trainer motivator nasional.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh dewan guru sekolah Prestasi Global. “Kegiatan ini bertujuan  menyambut Hari Guru Nasional sebagai rasa syukur untuk   menjadi guru yang lebih  profesional dan berakhlak baik,” kata Direktur Sekolah Prestasi Global, Ahmad Faisal dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Ia mengemukakan pentingnya pengetahuan guru dalam hal penanaman karakter akhlak  yang baik dalam setiap mendidik dan mengajar siswa.  Sebab,  karakter ini adalah hal yang sulit dicapai apabila tidak dipraktikkan dalam  kegiatan sehari hari. 

“Pentingnya penanaman karakter ini sebagai bekal untuk siswa dalam bertindak mendampingi pengetahuan yang dimilikinya karena ilmu tidak akan bermanfaat jika adab dan akhlaknya tidak baik,” ujar Faisal.

Pembahasan karakter building yang dipaparkan oleh Kang Aris menitikberatkan pada pembiasaan hal-hal dasar yang pada nantinya akan terbawa kepada hal hal yang besar. Misalnya, penanaman kebiasan budaya antri, patuh berlalu lintas, serta ucapan ucapan yang sederhana namun mengandung makna yang baik, seperti kalimat tolong, terimakasih dan lainnya. 

“Dalam perkembangannya justru banyak negara secara nilai keagamaan sedikit namun karakter kehidupannya sangat terbawa dalam keseharian.  Contohnya, negara Jepang. Warga sangat disiplin terhadap aturan.  Belum lagi di Finlandia dan negara dunia lainnya,” tuturnya.

Faisal mengatakan, Sekolah Prestasi Global sudah jauh-jauh hari menerapkan karakter seperti ini. Sebab,  dengan karakter yang baik inilah nantinya akan menciptakan adab yang baik. 

“Ada pepatah yang  mengatakan,  adab lebih tinggi daripada ilmu.  Artinya sikap dan akhlak  ini cerminan manusia sukses,” ujarnya.

Maka dari itu, kata dia,  Sekolah Prestasi Global terus mengembangkan karakter sedini mungkin untuk terus diterapkan  oleh semua siswa siswinya. “Hal itu bertujuan agar nantinya mereka tumbuh dengan ilmu dan adab yang luar biasa. Sehingga,  terjadilah apa yang disebut fid  dunya hasanah wafil akhirat hasanah. Yakni, kebahagiaan  di dunia dan kebahagiaan  di akhirat,” paparnya.

Sekolah Prestasi Global beralamat di Jl. Palem 1 No. 1 Mampang Indah II,  Rangkapan Jaya, Pancoran Mas,  Kota Depok.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement