Sabtu 31 Oct 2020 20:22 WIB

Liverpool Krisis Bek, Klopp tak Panik

Saat ini, hanya Joe Gomez satu-satunya bek tengah senior Liverpool yang fit.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Andri Saubani
Juergen Klopp
Foto: EPA-EFE/Jason Cairndruff
Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Pelatih Liverpool Jurgen Klopp tak panik meski timnya menghadapi krisis bek tengah serta kehilangan pemain yang dinilai bisa menjadi solusi krisis pertahanan. Jelang melawan West Ham United di Liga Inggris, Ahad (1/11) dini hari WIB, hanya Joe Gomez satu-satunya bek tengah senior yang fit.

Setelah absennya Virgil van Dijk karena cedera, The Reds harus kehilangan Fabinho yang selama ini bisa menjadi pemain pengganti sebagai bek tengah. Kendati demikian, Klopp tetap bersemangat menatap laga berikutnya.

Baca Juga

“Mungkin menikmati adalah kata yang salah, tapi saya sudah lama menyadari bahwa hidup adalah tantangan dan ini adalah tantangan 100 persen. Setelah Anda mengatasi insiden itu, semuanya tentang solusi. Dan solusi yang saya sukai dari mereka itu benar,” kata Klopp dikutip dari Team Talk, Sabtu (31/10).

Mantan pelatih Borussia Dortmund itu melihat krisis pemain sebagai tantangan termasuk jadwal padat. Klopp akan menghadapi tantangan tersebut. Klopp memiliki tiga pemain yunior untuk dipasang sebagai bek tengah yaitu Nat Phillips, Billy Koumetio dan Ryhys Williams. Kemudian ada empat pemain utama yang bisa dimainkan di luar posisi aslinya.

Klopp tampaknya condong memilih Nat Phillips. Klopp yang dipinjamkan ke Stuttgart musim lalu mengenalnya lama dan senang atas perkembangannya. Dia pun hampir hengkang namun karena situasi Covid-19 dia tak jadi meninggalkan Anfield.

“Dia tidak bisa berada di bangku cadangan di Liga Champions. Tapi dia tersedia untuk Liga Premier seperti ketiganya dan sekarang saya harus membuat keputusan,” tuturnya.

Ia mengungkapkan Jordan Henderson, Gini Wijnaldum, James Milner dan Andy Robertson bisa dimainkan sebagai bek tengah. Ia mengklaim mereka cukup bagus dimainkan di posisi tersebut. Klopp bahkan menyebut tak kalah baik dengan Javier Mascherano.

 “Jadi ya, kami jelas masih punya satu atau dua opsi dan salah satunya akan kami pilih. Yang mana, Anda harus menyalakan televisi Sabtu malam,” ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement