Senin 26 Oct 2020 03:45 WIB

Rumah Zakat Kuatkan Keberadaan Kebun Gizi di Desa Berdaya

Relawan Rumah Zakat menjelaskan tentang pentingnya registrasi kelompok

Rumah Zakat terus kuatkan keberadaan kebun gizi di Desa Berdaya.
Foto: Rumah Zakat
Rumah Zakat terus kuatkan keberadaan kebun gizi di Desa Berdaya.

REPUBLIKA.CO.ID, LOMBOK BARAT -- Melalui tahapan proses registrasi untuk menguatkan keberadaan

Kebun Gizi Kediri Makmur di Desa Berdaya Kediri Selatan, Muslim selaku Relawan Rumah Zakat

mengunjungi BPP (Balai Penyuluh Pertanian) yang ada di wilayah kerja Kecamatan Kediri pada Senin

(19/10).

Dalam kunjungan kali ini, relawan bertemu dengan Intan Kemalasari selaku Tenaga Penyuluh di Kecamatan Kediri. Beliau menjelaskan tentang pentingnya registrasi kelompok atau pendaftaran kelompok. Kelompok-kelompok yang sudah terdaftar akan memudahkan urusan birokrasinya yang menyangkut kepentingan dan kebutuhan kelompok kedepannya.

Registrasi kelompok akan memberikan kontribusi yang banyak bagi kelompok Kebun Gizi Kediri Makmur dalam memperluas kegiatannya dengan bekerjasama dengan instansi dan dinas terkait guna kebutuhan kelompok di masa mendatang.

Muslim berharap, ke depannya tenaga penyuluh terus berkoordinasi dengan kelompok dan melakukan bimbingan-bimbingan guna tercapainya cita-cita kelompok yakni untuk memakmurkan anggotanya secara khusus dan masyarakat Kediri Selatan secara umum.

photo
Relawan Rumah Zakat bertemu dengan Intan Kemalasari selaku Tenaga Penyuluh di Kecamatan Kediri. - (Rumah Zakat)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement