Selasa 20 Oct 2020 17:40 WIB

Edouard Mendy SIap Gantikan Kepa Lawan Sevilla

Kepa terus mendapat kritik karena performanya yang inferior

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Muhammad Akbar
Kiper Chelsea dan tim nasional Senegal, Edouard Mendy.
Foto: EPA-EFE/Neil Hall
Kiper Chelsea dan tim nasional Senegal, Edouard Mendy.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Kiper Chelsea, Edouard Mendy siap menggantikan posisi Kepa Arrizabalaga sebagai penjaga gawang timnya untuk menghadapi Sevilla di Liga Champions, Rabu (21/10).

Eks kiper Rennes itu sudah pulih dari cedera saat membela timnas Senegal selama jeda internasional. Di saat yang sama, Kepa terus mendapat kritik karena performanya yang inferior saat Chelsea bermain imbang 3-3 kontra Southampton, akhir pekan lalu.

"Dalam sepakbola. Kami pernah punya waktu yang sulit. Sebagai kapten, saya akan tetap membantunya," kata pemain Chelsea, Cesar Azpilicueta seperti dikutip dari Football London, Selasa (20/10).

"Terkadang kita merasa keadaan tidak mendukung apapun. Tapi, kita harus punya karakter untuk menghadapinya. Saya tidak ragu pada Kepa untuk terus bekerja keras," ujarnya menambahkan.

Dalam laporan Sports Mole, Frank Lampard juga menyiapkan opsi menurunkan kiper veteran, Willy Caballero dalam laga perdana Chelsea di Liga Champions musim ini untuk menggantikan Kepa.

Namun, Mendy disebut yang paling berkesempatan tampil karena sudah dinyatakan pulih. Kualitas kiper berusia 28 tahun itu sudah terbukti ketika mencetak clean sheet saat Chelsea bersua Crystal Palace di Liga Primer Inggris.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement