Selasa 20 Oct 2020 09:20 WIB

Kontrak Son Heung-min Jadi Prioritas Tottenham Hotspur

Son mengoleksi tujuh gol dan dua assist dari lima laga Liga Primer Inggris musim ini.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Gelandang Tottenham Hotspur, Son Heung-min.
Foto: EPA-EFE/Justin Tallis
Gelandang Tottenham Hotspur, Son Heung-min.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tottenham Hotspur dilaporkan bertekad untuk mengikat Son Heung-min ke kontrak baru di London Utara. Pemain berusia 28 tahun itu telah menjadi sosok kunci bagi Spurs selama beberapa musim terakhir.

Son sudah mengoleksi tujuh gol dan dua assist dari lima pertandingan Liga Primer Inggris musim ini. Penampilan luar biasa Son dilaporkan akan membuatnya dihargai dengan kesepakatan baru di Tottenham Hotspur Stadium. Kemungkinan besar kapten Korea Selatan itu saat ini akan dikontrak Spurs hingga 2023.

Menurut Daily Mail, Selasa (20/10), skuat the Lilywhites memprioritaskan tawaran baru Son sebagai masalah yang mendesak. Striker tajam itu dapat menantikan kenaikan gaji 150 ribu poundsterling per pekan yang saat ini ia dapatkan di bawah asuhan Jose Mourinho.

Laporan itu juga mengklaim bahwa Spurs ingin memulai negosiasi dengan Erik Lamela dan Serge Aurier mengenai kontrak si pemain yang juga akan berakhir. Tetapi klub London Utara itu ingin Son menandatangani kontrak baru sebelum fokus pada pemain lain.

Son mengantongi satu gol dan satu assist melawan West Ham United. Tetapi ia tidak dapat mencegah Spurs membuang keunggulan 3-0 untuk bermain imbang 3-3 dengan the Hammers pada akhir pekan lalu. Pasukan Mourinho sekarang bersiap untuk pertarungan Liga Europa dengan LASK pada Jumat (23/10) dini hari WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement