Ahad 18 Oct 2020 18:15 WIB

Perjuangan Palestina Ada di Generasi Pemuda Muslim

Umat Islam diminta tak melupakan Palestina.

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Muhammad Hafil
 Perjuangan Palestina Ada di Generasi Pemuda Muslim. Foto:  Tentara Israel menembakkan gas air mata ke arah warga Palestina selama sholat selama demonstrasi menentang permukiman Israel di desa Be Dajan dekat kota Nablus, Tepi Barat utara,  Jumat (9/10/2020).
Foto: EPA-EFE/ALAA BADARNEH
Perjuangan Palestina Ada di Generasi Pemuda Muslim. Foto: Tentara Israel menembakkan gas air mata ke arah warga Palestina selama sholat selama demonstrasi menentang permukiman Israel di desa Be Dajan dekat kota Nablus, Tepi Barat utara, Jumat (9/10/2020).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Ketua Persatuan Ulama Malaysia Dato Wan Mohamad bin Syekh Abdul Aziz mengajak umat Islam agar tidak melupakan Palestina. 

"Ini mungkin hanya tindakan diplomasi yang kecil tetapi umat Islam tetap bersama rakyat Palestina,"ujar dia dalam webinar Muktamar Koalisi Asia Pasifik Bela Alquds dan Palestina, Ahad (18/10).

Baca Juga

Wan Mohamad meyakinkan rakyat Palestina bahwa umat Islam di 57 negara yang tergabung dalam Organisasi Kerja Sama Islam terus mendukung perjuangan rakyat Palestina melawan  Zionis. Perjuangan ini tak hanya kalangan ulama tetapi juga generasi masa kini pemuda-pemudi Islam.

Malaysia sebagai negara mayoritas berpenduduk Muslim juga terus mendukung perjuangan Palestina. Salah satunya dengan memberikan beasiswa pendidikan bagi anak-anak Palestina. 

Banyak lembaga agama dan partai politik yang terus mengulurkan tangan memberikan bantuannya kepada Palestina. Beberapa program mereka jalankan untuk memerangi penindasan yang dialami oleh rakyat Palestina.

"Meksipun bantuan ini sedikit dari rakyat negara kecil, tapi semoga bisa menjadi bukti bahwa kami adalah salah satu pihak yang ikut membela Palestina dari kekejaman Zionis," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement