Selasa 13 Oct 2020 05:42 WIB

Pemprov Sumsel Kerahkan Seribu Penyuluh Dampingi Petani

Pemprov Sumatra Selatan kerahkan penyuluh untuk menjaga lumbung pangan provinsi

Para petani dan penyuluh di Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, melakukan percepatan tanam  Musim Tanam April-September (ASEP) 2020.  Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru bergerak cepat, dengan mengerahkan 1.000 penyuluh ke seluruh pelosok provinsi mendukung edukasi dan bimbingan bagi para petani dan masyarakat.
Foto: dokpri
Para petani dan penyuluh di Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, melakukan percepatan tanam Musim Tanam April-September (ASEP) 2020. Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru bergerak cepat, dengan mengerahkan 1.000 penyuluh ke seluruh pelosok provinsi mendukung edukasi dan bimbingan bagi para petani dan masyarakat.

REPUBLIKA.CO.ID, PALEMBANG -- Seribu penyuluh pertanian di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dikerahkan mendampingi dan mengawal petani di tiap desa, sesuai target Gubernur H Herman Deru bahwa "satu desa, satu penyuluh" untuk menopang ketahanan pangan daerah.

Apalagi saat ini 1.000 penyuluh pertanian Sumsel bekerja keras bersama petani setelah sektor pertanian terbukti mumpuni menangkal dampak pandemi Covid-19. Terutama menjadi penyumbang tertinggi pertumbuhan ekonomi nasional kuartal II/2020, 16,24 persen.

Pemerintah daerah pun berbondong-bondong 'back to agriculture' lantaran pertanian bukan hanya penopang kebutuhan pangan, juga menentukan stabilitas nasional. Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru bergerak cepat, dengan mengerahkan 1.000 penyuluh ke seluruh pelosok provinsi mendukung edukasi dan bimbingan bagi para petani dan masyarakat.

"Sekitar 1.000 penyuluh yang ahli di bidang pertanian dikerahkan untuk memperkuat lumbung pangan daerah. Mereka akan edukasi dan membimbing petani," kata Herman Deru, belum lama ini.

Menurutnya, satu desa satu penyuluh menjadi target pemerintah provinsi (Pemprov). Targetnya, para petani menguasai sektor hulu hingga hilir, sehingga kelak mereka menjadi pengusaha di lahannya sendiri.“Sumsel cukup banyak wilayah potensial pertanian, salah satunya Banyuasin yang menduduki posisi ke empat sebagai lumbung pangan utama Indonesia,” katanya. 

Hal itu sejalan dengan instruksi Menteri Pertanian RI Syahrul Yasin Limpo bahwa pangan adalah persoalan yang perlu dikerjakan secara bersama - sama. 

"Kita harus sama - sama kerja di lapangan. Ada Pemda, kelompok tani, kementerian dan BUMN dalam hal ini Bulog. Semua harus sinergi untuk kesejahteraan petani," kata Mentan Syahrul di Sukabumi, Senin (12/10), saat meninjau Peternakan Yayasan Adzkia di Kecamatan Cisaat, Sukabumi, Jawa Barat. 

Menurutnya, pertanian terbukti sebagai sektor yang paling mampu bertahan di tengah pandemi Covid-19, dan kinerja tersebut diharapkan memperkuat akselerasi pertanian dari hulu hingga hilir.

Dedi Nursyamsi selaku Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Kementerian Pertanian RI (BPPSDMP) kerapkali mengingatkan hal serupa saat menyambangi kepala daerah di seluruh Indonesia. Dia mengingatkan bahwa Indonesia tidak dapat lagi mengandalkan pangan impor, "kita harus bisa menyediakan sendiri kebutuhan pangan tanpa tergantung negara lain," ucap dia

Dedi Nursyamsi mengingatkan tentang fungsi Balai Penyuluhan Pertanian sebagai 'rumah penyuluh' melaksanakan kelima fungsi Komando Strategis Pembangunan Pertanian (KostraTani). Fungsi pusat data dan informasi, gerakan pembangunan pertanian, pembelajaran, konsultasi agribisnis, dan pengembangan jejaring dan kemitraan.

"Kostratani adalah menu lengkap pertanian. Hulu ke hilir. Apalagi di tengah pandemi Covid-19. Peran KostraTani lebih vital. Penyuluh tetap dan akan selalu menjadi ujung tombak pendampingan petani," kata Dedi.

Gubernur Herman Deru berharap pertanian menjadi usaha ekonomi yang berdampak langsung bagi kehidupan masyarakat.“Kami berharap para petani di Sumsel makin meningkat kesejahteraannya. Sektor pertanian merupakan salah satu potensi yang harus dipertahankan dan terus dikembangkan," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement