Sabtu 10 Oct 2020 18:45 WIB

India Laporkan 73 Ribu Lebih Kasus Tambahan Covid-19

India pada Sabtu melaporkan sedikitnya 73 ribu orang lagi terkena Covid-19.

Rep: Antara/ Red: Christiyaningsih
 Karyawan sebuah universitas menunggu untuk mendaftarkan nama mereka untuk tes COVID-19 di Jammu, India. India pada Sabtu melaporkan sedikitnya 73 ribu orang lagi terkena Covid-19. Ilustrasi.
Foto: AP / Channi Anand
Karyawan sebuah universitas menunggu untuk mendaftarkan nama mereka untuk tes COVID-19 di Jammu, India. India pada Sabtu melaporkan sedikitnya 73 ribu orang lagi terkena Covid-19. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, CHANDIGARH - India pada Sabtu (10/10) melaporkan, sedikitnya 73 ribuan orang lagi terkena Covid-19 sehingga totalnya menjadi 6,9 juta kasus. Demikian laporan menurut data Kementerian Kesehatan India.

Informasi terbaru tersebut menyebutkan, 73.272 kasus dan 926 kematian baru muncul dalam 24 jam terakhir. Kini, jumlah kumulatif keduanya masing-masing mencapai 6.979.423 kasus dan 107.416 kematian.

Baca Juga

India mengarah pada keadaan untuk mengalami tujuh juta lebih kasus Covid-19 pada Ahad (11/10). Angka itu mencerminkan penurunan tipis dalam jumlah kasus harian dibandingkan September, ketika corona berkisar pada 90 ribu kasus per hari.

Para pakar meyakini, India kemungkinan segera menyalip Amerika Serikat, negara dengan kondisi wabah paling parah di dunia. Menurut Universitas John Hopkins, yang menghimpun data Covid-19, India menempati urutan kedua dalam kasus Covid-19 secara global dan urutan ketiga dalam jumlah kematian.

sumber : Anadolu Agency
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement