Selasa 15 Sep 2020 08:04 WIB

Positif Covid-19 Tanah Datar Bertambah 3 Orang

Total kasus positif covid-19 di Tanah Datar kini sudah 139 orang.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Dwi Murdaningsih
Virus corona (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Virus corona (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BATUSANGKAR- Tanah Datar masih terus mencatatkan penambahan kasus positif covid-19. Pada, Senin (14/9) ada penambahan 3 orang lagi warga Luhak Nan Tuo dinyatakan positif tertular virus corona jenis baru. Total kasus positif covid-19 di Tanah Datar kini sudah 139 orang.

“Kembali 3 orang warga Tanah Datar diinformasikan positif Covid-19 sesuai pemeriksaan sampel Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand,” kata Kabid P2P Dinas Kesehatan Roza Mardiah.

Baca Juga

Tiga orang yang dinyatakan positif covid-19 adalah laki-laki 39 tahun warga Talago Jaya, Nagari Sungai Patai, Kecamatan Sungayang. Ia adalah pelaku perjalanan dengan kategori orang tanpa gejala (OTG). Pasien kini sedang ditangani dengan isolasi mandiri sementara.

Kedua adalah perempuan 31 tahun warga Perum Aldi Recident Kecamatan Tanjung Emas. Pasien adalah seorang tenaga kesehatan yang kontak erat dengan kasus konfirmasi sebelumnya. Sekarang pasien ini juga ditangani dengan isolasi mandiri sementara.

Ketiga adalah laki-laki 33 tahun warga Ombilin, Kecamatan Rambatan. Pasien diketahui bekerja sebagai penjaga sekolah dan terlibat kontak erat dengan kasus konfirmasi sebelumnya. Pasien ini ditangani dengan isolasi mandiri sementara.

Roza merinci dari total 139 orang kasus positif covid-19 di Tanah Datar 3 orang dirawat di RS Unand Padang, 2 orang di RSAM Bukittinggi, 4 orang di RSUP M. Djamil Padang, 1 orang di RS Rasidin Padang, 12 orang karantina PPSDM Baso, 2 orang karantina di Diklat Padang Besi dan 36 orang isolasi mandiri, 75 sudah sembuh hasil negatif dan meninggal dunia 4 orang.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement