Rabu 08 Jul 2020 18:25 WIB

Lansia Panti Sosial Kramat Jati Diberikan Tes Usap Gratis

Pemeriksaan untuk mengetahui apakah ada para lansia penghuni panti terpapar covid-19.

Rep: Amri Amrullah / Red: Agus Yulianto
Petugas medis dari Dinas Kesehatan mengambil sampel lendir dari seorang. (Ilustrasi)
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Petugas medis dari Dinas Kesehatan mengambil sampel lendir dari seorang. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Para lansia di Panti Sosial Tresna Wherda Budi Mulia 3, Kramat Jati mendapatkan fasilitas tes usap atau test swab secara gratis. Ke 36 lansia dan petugas panti sosial Tresna Wherda Budi Mulia 3, yang beralamat di Jalan Dukuh V RT 09/03, Kelurahan Dukuh, Kramat Jati, Jakarta Timur, mengikuti tes swab Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).

Tes swab ini merupakan inisiatif Puskesmas Kecamatan Kramat Jati. Sebelum mengikuti tes, mereka para peserta terlebih dulu didata dan diperiksa suhu tubuhnya menggunakan thermal gun. Bantuan tes swab ini pun disambut baik para lansia dan petugas panti sosial. Agar suasana semakin cair, petugas juga menyajikan hiburan musik.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Inda Mutiara mengatakan, pemeriksaan ini dilakukan untuk mengetahui apakah ada para lansia penghuni panti yang terpapar Covid-19. Pemeriksaan tes swab juga diberlakukan kepada para pekerja panti sosial yang melawani para lansia di panti ini. Namun, ia menyebut hasil tes baru akan diketahui satu pekan ke depan.

"Pesertanya 30 penghuni panti yang kesemuanya lansia dan enam lainnya merupakan petugas panti. Kegiatan ini melibatkan 15 tenaga medis dari Puskesmas Kecamatan Kramat Jati," ujar Inda, Rabu (8/7).

Kepala Puskesmas Kelurahan Dukuh, Elviena Tauvany menambahkan, karena mayoritas peserta tes swab adalah lansia, petugas pun memberikan perlakuan khusus. Sehingga mereka yang akan melakukan test tidak terlihat khawatir. Salah satunya yakni dengan cara pelayanan jemput bola dengan mendatanginya langsung, dan menyajikan beberapa hiburan musik kepada para lansia.

"Kami akan terus melakukan layanan tes swab dengan sistem jemput bola kepada masyarakat," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement