Senin 29 Jun 2020 07:41 WIB

Zidane Sanjung Benzema

Benzema merupakan pemain yang memang mampu memecah kebuntuan

Rep: reja irfa widodo/ Red: Muhammad Akbar
Zinedine Zidane
Foto: Matthias Balk/dpa via AP
Zinedine Zidane

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Lewat gol semata wayang Casemiro pada penghujung babak pertama, Real Madrid sukses membungkam Espanyol, 1-0, pada jornada ke-32 La Liga, Senin (29/6) dini hari WIB.

Dengan tambahan tiga angka di laga ini, Los Blancos pun sukses menggeser Barcelona dengan keunggulan dua poin di papan klasemen sementara Liga Spanyol.

Namun, sorotan utama di laga ini bukan terletak pada Casemiro, melainkan aksi backheel Karim Benzema yang mengawali gol gelandang asal Brasil tersebut. Benzema, yang menerima umpan lambung dari Marcelo, langsung merangsek ke dalam kotak penalti Espanyol.

Sambil membelakangi pemain bertahan Espanyol, penyerang asal Prancis itu mengirimkan umpan backheel kepada Casemiro, yang langsung menyambar sodoran umpan Benzema tersebut.

Bola hasil sambaran Casemiro ini tidak dapat dihalau oleh kiper Espanyol, Diego Lopez. Ini menjadi satu-satunya gol yang tercipta di laga ini sekaligus mengantarkan Los Blancos memuncaki klasemen sementara La Liga. Real Madrid pun berada selangkah di depan rival abadinya, Barcelona, dalam perebutan titel La Liga musim ini.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, justru mengaku tidak terkejut dengan skill yang ditunjukan di laga tersebut. Menurutnya, Benzema merupakan pemain yang memang mampu memecah kebuntuan dengan kemampuannya.

Sembari memuji semua gerakan yang dilakukan Benzema dalam proses terjadinya gol kemenangan Madrid itu, Zidane bahkan menyebut, asisst itu dapat menjadi salah satu momen terbaik Madrid pada musim ini.

''Saya sudah tidak terkejut dengan semua yang dilakukan Benzema. Dia adalah pemain yang mampu menciptakan sesuatu saat tim mengalami kebuntuan. Gerakan backhell dan asisstnya sangat sempurna. Itu mungkin dapat menjadi salah satu momen menentukan kami pada musim ini,'' tutur Zidane seusai laga seperti dilansir Marca, Senin (29/6).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement