Selasa 23 Jun 2020 00:39 WIB

Gerrard Menyesal Ladeni Rayuan Mourinho

Steven Gerrard ditawar Chelsea dengan nilai transfer 37,5 juta poundsterling.

Steven Gerrard
Foto: REUTERS/Carl Recine
Steven Gerrard

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Steven Gerrard, legenda hidup Liverpool, buka suara bahwa dia pernah didekati Chelsea pada musim 2004 dan 2005. The Blues, julukan bagi Chelsea, saat itu sedang jaya-jayanya bersama manajer Jose Mourinho.

Gerrard memang akhirnya bertahan di Anfield. Namun, dia tetap saja menyesal sebab sempat membuat fan Liverpool memanas karena meladeni rayuan Mourinho sehingga muncul rumor dirinya akan hengkang meninggalkan Anfield.

"Saya menyesal karena saat itu sedikit menggoda sehingga semuanya meledak," ujar Gerrard kepada Gary Neville dalam acara "Sky Sports Soccer Box", seperti dikutip Daily Star, Senin (22/6).

Rayuan Mourinho saat itu memang sungguh menggoda. Pada dua musim tersebut (2004 dan 2005), Chelsea sangat mendominasi Liga Primer Inggris di bawah besutan the Special One. Chelsea menjadi juara Liga Inggris dalam dua musim berturut-turut, sementara Liverpool saat itu tidak pernah juara dalam 15 tahun.

Nilai transfernya juga sangat menggiurkan. "Chelsea menawar 37,5 juta poundsterling. Pada masa tersebut, nilai sebesar itu sangat besar," kata Gerrard.

Gerrard makin ingin hengkang karena tidak yakin masa depannya di bawah pelatih Rafael Benitez. Ia tidak percaya Benitez mau menggelontorkan dana besar untuk membangun skuad Liverpool. Sementara itu, Mourinho bersedia menawar 37,5 juta poundsterling untuk mendatangkan dirinya ke Stamford Bridge.

Suporter Liverpool pastinya tidak akan lupa saat sang legenda nyaris pindah ke klub London Barat itu pada 15 tahun silam. "Mourinho saat itu memiliki peran yang masif. Kekurangdewasaan diriku membuat saya memikirkan tawarannya dan sempat tergoda rayuannya," kata Gerrard.

Gerrard akhirnya tetap bertahan bersama Liverpool. Meski, Gerrard akhirnya benar-benar tidak pernah merasakan gelar juara Liga Primer Inggris bersama Liverpool.

Namun, sejak digoda Mourinho, Gerrard bersama Liverpool berhasil menjuarai Liga Champions 2005. The Reds juga meraih gelar Piala FA 2005/2006. "Saya tidak menyesal sama sekali karena Liverpool adalah klub yang saya cintai," katanya.

Pada tahun 2015 Gerrard meninggalkan Anfield setelah memperkuat Liverpool selama 17 tahun. Dia bergabung dengan LA Galaxy selama setahun sebelum memutuskan gantung sepatu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement