Senin 22 Jun 2020 19:16 WIB

Nyoman Gede Ariawan dan Imran Baidirus Sandang Bintang Tiga

Panglima Koopsau I Marsda Tri Bowo Budi Santoso kini menyandang pangkat bintang dua.

Rep: Erik PP/ Red: Erik Purnama Putra
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Mabes TNI Cilangkap, Senin (22/6).
Foto: Puspen TNI
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Mabes TNI Cilangkap, Senin (22/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, menerima laporan korps kenaikan pangkat 83 perwira tinggi (pati) TNI yang terdiri 56 pati TNI AD, delapan pati TNI AL, dan 19 pati TNI AU di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (22/6). Kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi itu dipimpin oleh Marsekal Hadi.

"Sesuai tradisi yang berlaku di lingkungan TNI, pelaksanaan kenaikan pangkat 83 pati TNI tersebut berdasarkan Surat Perintah Panglima TNI Nomor Sprin/1127/VI/2019 tanggal 16 Juni 2020," kata Kabidpenum Puspen TNI Kolonel Sus Taibur Rahman dalam siaran, Senin (22/6).

Mereka yang naik bintang tiga ada dua pati, yaitu Panglima Kogabwilhan I Laksamana Madya (Laksdya) I Nyoman Gede Ariawan, dan Panglima Kogabwilhan II Marsekal Madya (Marsdya) Imran Baidirus.

Adapula yang resmi menyandang pangkat bintang dua, yaitu Panglima Kolinlamil Laksamana Muda (Laksda) Abdul Rasyid Kacong dan Kas Kogabwilhan III Laksda Arsyad Abdullah, Panglima Koopsau I Marsekal Muda (Marsda) Tri Bowo Budi Santoso, Panglima Koopsau II Marsda Minggit Tribowo, serta Komandan Seskoau Marsda Samsul Rizal (Danseskoau).

Berikutnya, Tenaga Ahli Pengajar Bidang Padnas Lemhannas Mayor Jenderal (Mayjen) Anang Dwitono, Tenaga Ahli Pengajar Bidang Geografi Lemhannas Mayjen Hayunadi, dan Kepala Satwas Unhan Mayjen Fauzambi Syahrul Multhazar.

Untuk yang meraih bintang satu, di antaranya Komandan Korem 152/Babullah (Ternate) Brigjen Imam Sampurno Setiawan, Kepala Staf Divif/3 Kostrad Brigjen Refrizal, dan Kepala Staf Divisi 1/ Kostrad Brigjen Anton Yuliantoro, Panglima Kosek Hanudnas II Makassar Marsma Ian Fuady, dan Asisten Personel Kas Kogabwilhan I Marsma Bejo Suprapto.

Selanjutnya, Komandan Mentar Akmil Brigjen Windiyatno, Komandan Pusdiklatpassus Kopassus Brigjen Thevi Angandowa Zebua, Asisten Logistik Kas Kogabwilhan I Brigjen Berlin Germany Brigjen, serta Widyaiswara Bidang Strategi dan Kawasan Seskoad Brigjen Agung Zamani.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement